Hingga April, Bantuan dari Masyarakat Mencapai Rp 3 Miliar 

Hingga bulan April kemarin bantuan sosial yang bersumber dari masyarakat tercatat Rp.3 miliar. Angka tersebut masih berpotensi naik mengingat pada bulan Mei bantuan masih terus mengalir. 

Hal itu disampaikan Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi saat menyalurkan bantuan sembako dari Jogja Bike kepada anggota Linmas di Balaikota siang tadi, Jum'at (22/5/2020).

Heroe menyebut modal sosial menjadi hal yang sangat berharga di Yogyakarta. Hal itu ditunjukkan dengan sikap kebersamaan, gotong royong dan saling peduli sehingga dalam menghadapi pandemi ini akan lebih ringan dan mudah. 

"Di bulan April saja bantuan yang berasal dari masyarakat untuk masyarakat sudah mencapai angka Rp.3 miliar, ini bantuan yang diproduksi masyarakat untuk masyarakat artinya diluar pemerintah," jelasnya. 

Pihaknya menyebut hingga saat ini masih banyak aktivitas yang dilakukan masyarakat baik ditingkat RT, RW dan kampung yang tujuannya adalah untuk saling berbagi dan membantu antar sesama. 

Dalam kesempatan itu Heroe juga mengingatkan untuk tetap waspada dan menjalankan protokol kesehatan penanganan Covid-19 karena kondisi di Kota Yogyakarta belum sepenuhnya aman. 

"Selain itu, kita juga belum mengetahui kapan kondisi ini berakhir," kata Heroe. 

Pihaknya juga menyinggung masa tanggap darurat di Kota Yogyakarta yang akan berakhir pada 29 Mei nanti. Jika tidak ada perpanjangan berarti semua akan menjalankan aktivitas normal, seperti sekolahan sudah mulai masuk. 

"Ini sedang dikaji Dinas Kesehatan apakah masih diperlukan perpanjangan masa tanggap darurat atau tidak, kalau tidak berarti kita harus siap menjalani kehidupan dengan protokol yang baru," imbuhnya. 

Dalam kesempatan yang sama Aditya Arif Nugraha CEO Jogja Bike menuturkan, sejak bulan April Jogja Bike telah menarik armadanya karena aktivitas wisatawan masih sangat lesu." Kami hanya menyiapkan beberapa armada saja, sangat terbatas, "ujarnya. 

Pihaknya berharap pandemi segera berakhir sehingga aktivitas akan kembali normal. "Pada kesempatan ini Jogja Bike berbagi dengan menyalurkan paket sembako kepada Linmas di Kota Yogyakarta sebanyak kurang lebih 300 paket, "jelasnya. (Tam)