Aksi MasBayu ke-6 Wirogunan Bagikan 2.234 Bungkus Sayur

Aksi MasBayu (Masyarakat Berbagi Sayuran) Wirogunan kembali digelar di Kampung Nyutran, Kelurahan Wirogunan, Kecamatan Mergangsan, Sabtu (11/07/2020).

Aksi MasBayu ke-6, relawan GASA Wirogunan menyediakan 2.234 bungkus sayuran secara gratis untuk warga yang membutuhkan.

Herond Hendry, Ketua aksi MasBayu menerangkan, jumlah paket sayuran yang dibagikan ke masyarakat  hingga aksi ke-6 secara total berjumlah 18.479 bungkus atau ikat. Jumlah tersebut telah dibagikan untuk tujuh kampung di Kelurahan Wirogunan.

"Kami bersyukur dan turut senang, antusias masyarakat tidak hanya dalam mempersiapkan, namun dalam pengambilan sayuran. Bahkan sebagian masyarakat memberi dan menambahkan sayuran atau bahan pokok yang lain, misalnya beras, tempe", kata Herond.

Lebih lanjut, Dia menjelaskan kegiatan ini dalam rangka membantu masyarakat terutama yang terdampak pandemi Covid-19. Aksi MasBayu dari warga untuk warga.

Aksi ke-6 MasBayu mendapat apresiasi dari Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi. Menurutnya Wirogunan sebagai salah satu kelurahan yang gencar dalam membuat gerakan "mbagei', cantelan, dan berbagi sayuran.

“Kebersamaan dan gotong royong sebagai modal sosial di Wirogunan, sehingga banyak kegiatan yang dilakukan dalam masa pandemi Covid-19,” ucap Heroe saat menghadiri MasBayu ke-6 di Wirogunan Sabtu Pagi.

Dia melanjutkan, gerakan kebersamaan dan saling membantu dalam mengatasi persoalan di masyarakat sebagai salah satu keistimewaan masyarakat Yogyakarta.

 

"Pada saat berbagi pengalaman menangani Covid-19, saya menyampaikan bagaimana masyarakat berbagi, bagaimana masyarakat guyup rukun dalam mengatasi Covid-19, salah satunya yang dilakukan oleh Kelurahan Wirogunan,” jelasnya.

Sementara itu, Lurah Wirogunan, A.E. Siwi Utami saat acara pembagian sayur menyatakan, aksi MasBayu sebagai salah satu aksi dari beberapa aksi yang dilakukan oleh GASA Wirogunan. Semangat kegotong royongan untuk berbuat bersama guna kemajuan Wirogunan, sebagai salah satu modal sosial warga Wirogunan.

“Kami berharap kepada pengurus Kampung, pengurus RW dan RT, PKK dan seluruh warga Wirogunan untuk menjaga kebersamaan, kerukunan dan kegotong royongan ini," ucapnya.