Pramuka Diharapkan Bisa Ajak Warga Disiplin Protokol Kesehatan
Pramuka diharapkan bisa mengambil peran di tengah pandemi Covid-19 sebagai relawan untuk mengajak warga disiplin menerapkan protokol kesehatan.
Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi menilai di masa pandemi ini pramuka bisa mengkreasi gerakan sebagai bentuk kepedulian terhadap penanganan Covid-19. “Mulai dari yang sederhana, mengingatkan warga memakai masker, mencuci tangan, dan jaga jarak,” ucapnya dalam Webinar memperingati Hari Pramuka, Jumat (14/8/2020).
“Di masa transisi seperti sekarang ini, wisatawan mulai berdatangan ke Kota Yogyakarta. dibutuhkan relawan untuk mengajak mereka termasuk warga agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan,” kata Heroe yang juga sebagai Ketua Kwarcab Kota Yogyakarta.
Dikatakan, anggota pramuka sudah diajarkan nilai-nilai kepedulian terhadap sesama. Dalam kondisi pandemi, hal itu bisa diterapkan untuk membuktikan eksistensi pramuka.
“Kita dorong di masa pandemi ini ada kegiatan yang bisa ditunjukkan oleh pramuka. Kepedulian tidak harus terkait kegiatan pramuka, namun semua kegiatan yang sifatnya membantu masyarakat,” paparnya.
Pihaknya juga mendorong pramuka untuk mulai melakukan pertemuan untuk merancang kegiatan selama pandemi Covid-19. “Kita harus terbiasa dengan protokol kesehatan, selama itu diterapkan boleh melakukan pertemuan,” tandasnya.
Selain itu, pramuka juga diharapkan bisa melakukan gerakan di masyarakat yang bersifat kreatif dan menghibur. Dia mencontohkan, seperti mengadakan pelatihan pembuatan hand sanitizer.
Di hari pramuka tahun ini, Pihaknya berharap pramuka bisa menumbuhkan kembali jati diri dan mengamalkan nilai-nilai dalam pramuka seperti harus berkorban untuk orang lain, menjaga kekompakan, dan saling peduli dan melindungi. (Tam)