BPBD Bagikan 130 Ribu Masker Untuk Memutus Penyebaran Covid-19

Untuk  memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Yogya kembali melaksanakan kampanye gerakan memakai masker dan membagikan 130 ribu masker, di floating stage Pasar Beringharjo, pada Rabu (7/10).

Secara simbolis pembagian masker dilakukan oleh Walikota Yogya yang diwakili oleh Asisten Kesejahteraan Rakyat, H. Sisruwadi kepada tiga perwakilan, yaitu perwakilan dari pedagang pasar, Jogoboro, dan perwakilan dari Kampung Tanggung Bencana (KTB).

Pada kesempatan itu, H. Sisruwadi berharap dengan pembagian masker ini tidak ada alasan lagi masyarakat untuk enggan menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. “Pembagian masker ini merupakan ikhtiar kita semua dalam menghadapi Covid-19. Dengan dibagikannya masker ini kami berharap masyarakat Kota Yogya bisa tertib protokol kesehatan, mengenakan masker, jaga jarak, hindari kerumunan dan cuci tangan,” katanya.

Sisruwadi juga mengatakan adaptasi kebiasaan baru menjadi hal penting dalam memutus rantai penyebaran Covid-19. Untuk itu, ia mengajak agar masyarakat selalu waspada dan jangan panik terkait isu-isu seputar Covid-19 di Kota Yogya. Ia juga berharap kepada seluruh masyarakat Yogya untuk menumbuhkan kesadaran dalam diri masing-masing akan pentingnya menjaga dan menerapkan protokol kesehatan.

“Beli masker itu mudah, membagikan masker itu mudah, yang susah adalah menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk memakai masker. Maka dari itu kami berharap, masyarakat bisa menumbuhkan kesadaran dalam diri sendiri, karena kalau tidak semua yang dilakukan pemerintah selama ini akan sia-sia,” kata Sisruwadi.

Pada kesempatan yang sama, Kepala BPBD DIY, Biwara Yuswantana, menyampaikan bahwa kampanye gerakan memakai masker akan dilaksanakan mulai dari bulan Oktober sampai dengan November 2020. Adapun sasaran pembagian masker dititikberatkan pada pusat-pusat keramaian seperti tempat wisata, pasar, super market dan mall.

“Kampanye gerakan memakai masker ini merupakan bagian dari kampanye sejuta masker dari BPBD pusat. Di mana nantinya mulai dari bulan Oktober sampai dengan November, masing-masing kabupaten dan kota yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta akan mendapatkan 130 ribu masker,” kata Yuswantana. (Muc)