HUT Ke-74 Pemkot Yogya Komitmen Upayakan Maksimal Tangani Pandemi

 

Peringatan HUT Ke-74 Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta ditandai dengan pemotongan tumpeng yang diikuti seluruh instansi secara virtual, Senin (7/6) di Ruang Yudhistira Balaikota Yogyakarta. Kegiatan ini dipimpin oleh Walikota Yogyakarta didampingi Wakil Walikota Yogyakarta, Sekertaris Daerah Kota Yogyakarta, Asisten, Staf Ahli serta Kepala OPD/Unit Kerja.

Tahun ini HUT Pemkot Yogyakarta mengambil tema 'Bersinergi Melanjutkan Penanganan Covid-19 untuk Pemulihan Ekonomi'. Diharapkan dengan tema tersebut semua masyarakat Kota Yogyakarta dapat bangkit kembali pada masa pandemi ini.

Dengan memotong tumpeng dan memberikan pesan untuk Pemkot Yogyakarta, semua yang hadir pada acara tersebut ikut senang dan bangga atas pencapaian kinerja Pemkot Yogyakarta.

''Saya mengucap syukur karena pada hari ini, tanggal 7 Juni, tepat 74 tahun yang lalu, kita merayakan Hari Jadi Pemerintah Kota Yogyakarta. Hal ini membawa konsekuensi dan amanah dengan semakin beratnya tanggung jawab dan seperti apa Pemkot dapat meningkatkan  ekspektasi dari masyarakat akan institusi Pemkot yang handal," kata Walikota  Yogyakarta, Haryadi Suyuti saat memberikan sambutan.

Kebanggaan Pemkot Yogyakarta tak hanya itu, Kota Yogyakarta selain dikenal sebagai kota pariwisata juga telah mendapatkan 11 penghargaan dari pemerintah pusat, lembaga pemerintahan maupun dari masyarakat. 

Penghargaan tersebut antara lain, Pemkot Yogyakarta  mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI pada tahun 2021 secara berturut-turut selama 12 kali, mendapatkan predikat 'A' pada evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan (SAKIP) Kemenpan RB Tahun 2020, serta mendapat predikat 'Kota Terinovatif' pada IGA Award dari Kementerian Dalam negeri.

''Banyaknya penghargaan ini menunjukkan walau di tengah pandemi, tetapi tidak menghalangi aparatur Pemkot Yogyakarta untuk terus mengembangkan inovasi dan prestasi demi kemajuan pembangunan," ungkapnya.

Sejalan dengan tema peringatan ke-74 Pemkot Yogyakarta berkomitmen untuk mengembangkan dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat, mengembangkan perekonomian demi pemberdayaan manusia, mengembangkan insfrastruktur fisik dan nonfisik, serta mengupayakan secara maksimal dan optimal dalam rangka penanganan Covid-19.

'' Semoga upaya yang positif diberikan Pemkot dapat memajukan pembangunan Kota Yogya dan selamat ulang tahun Pemkot Yogya ke-74 sukses dan selalu bersyukur,'' ujar Walikota. (Hes).