SISWA SMA 3 YK WAKILI INDONESIA DI SINGAPORE INTERNATIONAL WATER WEEK

Satu prestasi dan kesempatan emas kembali diperoleh oleh siswa-siswa SMA
dari Yogyakarta, beberapa siswa SMA N 3 Yogyakarta akan mewakili delegasi
Indonesia mengikuti Singapore International Water Week (SIWW) atau Pekan
Air Internasional Di Singapura pada 23-25 Juni 2008. Demikian disampaikan
oleh Kepala BID Kota Yogyakarta Drs Sukirno, MM di Balaikota.
“Pihak SMA 3 Telah mengirimkan press release tentang rencana ini, seorang
guru dan empat siswa akan berangkat ke Singapura atas undangan Kementrian
Pendidikan Singapura untuk mengikuti acara tersebut sebagai wakil dari
Indonesia yang telah disetujui oleh Departemen Pendidikan Pusat” Kata
Sukirno MM.
Guru dan siswa SMA 3 Yogyakarta yang akan berangkat ke Singapura ini yakni
Kusworo, M.Hum, Zaffira Amalia, Yanantri Binga Ramsif, Gigih Resky
Septianan dan Dias Murtadho.
Sementara itu Kepala Sekolah SMA 3 Yogyakarta, H Bashori Muhammad
menjelaskan, berbagai kegiatan yang akan diikuti dalam Pekan Air
Internasional di Singapura ini meliputi : Syposium for Young Water Talent
dengan focus aspek-aspek teknis dari pengetahuan dan teknologi air seperti
teknologi membrance, teknologi perlakuan, analisa kualitas air, manajemen
sumber daya air dan aquatic science.
Kegiatan lain yang akan dikuti antara lain Learning Journey yakni kegiatan
mengunjungi berbagai badan yang menangani sumber daya air, seperti NEWater
Vision Centre, Changi Water Reclamation Plant, Marine Barriage, disini
peserta akan diberi pengetahuan tentang air.
Satu kesempatan emas lain yakni mengunjungi Water Expo, yakni pameran
tentang air yang diikuti oleh lebih dari 200 perserta dari seluruh dunia,
yang akan menampilkan solusi praktis dan produk-produk yang berkaitan
dengan air, serta mengunjungi Singapore Science Center.
Setelah mengikuti kegiatan ini, diharapkan guru dan siswa tersebut dapat
memiliki kepedulian terhadap lingkungan khususnya air dan mampu menjadi
penggerak bagi siswa-siswa baik di SMA 3 maupun di sekolah lain di Kota
Yogyakarta dan Indonesia untuk peduli pada nilai-nilai air (water values)