Pemkot Yogya Komitmen Tingkatkan Keharmonisan Perusahaan dan Pekerja

 

Guna meningkatkan hubungan harmonis bagi perusahaan dan pekerjanya, Pemerintah Kota (Pemkot) Yogya melalui Dinas Sosial Tenagakerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) menggelar workshop Lembaga Kerja Sama (LKS) Bipartit. 

Kepala Dinsosnakertrans Kota Yogya, Maryustion Tonang mengatakan tujuan digelarnya workshop tersebut adalah untuk menciptakan hubungan harmonis, keseimbangan, serta kesejajaran pekerja juga pemberi kerja dalam mengakomodir kepentingan masing-masing. 

Tion menjelaskan LKS Bipartit merupakan lembaga dengan tugas untuk menyelesaikan permasalahan hubungan industrial.

"LKS Bipartit menjadi wadah komunikasi serta ruang konsultasi terkait relasi industrial oleh pekerja dan pemberi kerja legal yang tercatat pada instansi berwenang di bidang ketenagakerjaan," bebernya di Tara hotel, Selasa (16/11/2021).

Ia berharap dengan adanya workshop tersebut baik serikat pekerja maupun pengusaha dapat lebih mengetahui peran dan fungsinya dengan baik. 

"Sehingga dapat tercapai apa yang dicita-citakan bersama, yaitu memajukan perusahaan, meningkatkan kesejahteraan pekerja dan keluarganya serta meningkatnya kesejahteraan masyarakat Indonesia pada umumnya," ungkapnya. 

Workshop ini dibuka oleh Walikota Yogyakarta Haryadi Suyuti, pihaknya pun menyambut baik dengan digelarnya workshop tersebut.

Menurutnya keberadaan LKS Bipartit sangat diperlukan karena LKS Bipartit dapat berperan sebagai penjaga keharmonisan hubungan kerja atau industrial antara pemberi dan tenaga kerja.

"Melalui hubungan yang harmonis, maka proses industrial dapat berjalan dengan lancar sehingga lingkungan kerja yang baik dan sehat, juga berkualitas dapat tercipta," jelasnya.  

 

Walikota berharap melalui kegiatan ini, dapat menjadi sumbangsih nyata bagi kemajuan iklim industri Kota Yogya. (Han)