Empat Puluh Siswa SMU Kota Yogyakarta Ikuti Pertukaran

Sejumlah 40 siswa yang terpilih dari SMA dan SMK dalam Program Pertukaran Pelajar Kota Yogyakarta tahun 2008 ke Bengkulu dan Pangkalpinang melakukan Pamitan kepada Wakil Walikota Yogyakarta, H. Haryadi Suyuti. Acara  tersebut berlangsung di Ruang Utama Bawah Balaikota Yogyakarta Selasa (18/11).

Program pertukaran pelajar ini dibiayai APBD dan telah berjalan rutin sejak tahun 2004 dan  telah menunjukkan hasil yang besar dalam menambah wawasan, kemampuan berfikir positif dan berjiwa besar, kerja sama serta yang paling utama kemampuan dalam memberikan manfaat dilingkungan manapun siswa berada. Demikian laporan kegiatan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, Drs. Syamsury, MM yang saat itu mendampingi rombongan.

Untuk tahun ini siswa selain berasal dari SMU juga melibatkan siswa SMK. Dari 40 orang siswa, sejumlah 20 orang menuju Bengkulu dan dan 20 siswa lagi menuju Pangkalpinang untuk melakukan kegiatan di lokasi berupa mengikuti kegiatan belajar dan ekstrakulikuler, membantu kegiatan sehari-hari orang tua, menyebarkan informasi tentang Yogyakarta dan menyatu dengan masyarakat melalui kegiatan sosial maupun keagamaan.

Pemberangkatan dilaksanakan tanggal 19 November 2008 dan siswa akan ditarik kembali pada 2 Desember 2008. Sebelumnya para siswa telah melakukan persiapan baik secara mandiri ataupun didampingi oleh alumni pertukaran pelajar tahun sebelumnya.

Dalam sambutannya Haryadi mengungkapkan bahwa siswa yang berangkat adalah siswa pilihan maka harus menggunakan kesempatan sebaik-baiknya untuk memperoleh pengetahuan sebanyak mungkin, dan tak lupa jika para siswa dari Jogja ingat akan sesuatu yang lebih baik di Yogyakarta untuk dibagikan dan ditularkan kepada sesama siswa di Bengkulu dan Pangkalpinang. Sebagai contoh program yang dapat menjadi unggulan adalah ditambahkannya materi tentang lingkungan kepada para siswa untuk membangun komitmen menjadi Pelajar Peduli Lingkungan.(byu).