DONOR DARAH DALAM RANGKA HUT PGRI KE 63

Walikota Yogyakarta, H Herry Zudianto dan Wakil Walikota H. Haryadi Suyuti menyumbangkan darahnya dalam acara Donor Darah HUT PGRI ke 63, Donor Darah berlangsung di Pendopo Balaikota Yogyakarta, Senin (24/11) Dalam kesempatan ini Walikota dan Wawali menyumbangkan darah sebanyak 350 cc bersama dengan ratusan pendonor yang terdiri dari para guru mulai dari guru TK sampai SLTA dan SMK, serta masyarakat lainnya. Jumlah pendonor yang ditargetkan dalam kegiatan ini sejumlah 500-1000 pendonor.

Dijelaskan oleh Ketua Umum PGRI Kota Yogyakarta, Ahmad Zainal Fanani, dalam HUT ke 63 ini PGRI Kota selain mengadakan kegiatan donor darah juga melaksanakan berbagai kegiatan, yakni sepeda gembira yang telah dilaksanakan Minggu (23/11) danĀ  tanggal 26/11 melaksanakan seminar di RUA Balaikota. Puncak HUT PGRI akan dilaksanakan di GOR UNY yang direncakanan dihadiri 5000 guru,

Mengenai keikutsertaaan Walikota dan Wawali dalam donor darah ini, panitia mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi, karena keikutsertaan ini merupakan spirit bagi PGRI dan diharapkan menjadi contoh nyata bagi guru dalam kepedulian terhadap sesama. Ditambahkan, Maksud tujuan donor darah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah, serta membantu ketersediaan darah di PMI Kota Yogyakarta, sebagai sumbangsih nyata bagi kesehatan, karena ketersediaan darah sangat penting bagi upaya pembangunan kesehatan masyarakat.