KOTA GANGBUK GU DAN KOTA JOGJA JAJAKI KERJASAMA PERTUKARAN PELAJAR

Walikota Yogyakarta H. Herry Zudianto menerima sepucuk surat dari Walikota GangBuk Gu Korea Selatan Kim Hyun Poong,Ph.D, di Ruang Kerjanya Rabu (31/12). Surat yang dikirim langsung melalui utusan dari Kota Gan Buk Gu, Prof Yang Seung Yoon ini berisi tentang ajakan kerjasama program pertukaran pelajar antara Kota Yogyakarta dan Kota GangBuk Gu Korea. Kota Yogyakarta dan Kota Gangbuk Gu Korea sejak tahun 2004 lalu telah menjalin kerjasama sebagai sister city.

Menurut Prof Yang, Kota GangBuk Gu mempunyai karakteristik yang hampir sama dengan Kota Yogyakarta yaitu sebagai kota pendidikan dengan jumlah pelajar cukup tinggi. Dia berharap kerjasama ini dapat lebih mempererat hubungan baik kedua belah pihak sekaligus memberi wawasan lebih luas kepada para pelajar. Walikota menyambut baik kerjasama tersebut dan akan menindaklanjuti dengan kebijakan yang mendukung.