OPSI Seleksi Penelitian Unggul untuk Lomba Nasional dan Internasional

 


Gondomanan - Sebanyak 89 hasil penelitian karya siswa SMP/MTs se-Kota Yogyakarta dipamerkan dalam Lomba Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) pada tanggal 19 dan 20 Juli 2022 di Taman Pintar Yogyakarta. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta.
Dengan tema 'Melalui Penelitian Research Kita Tingkatkan Kreativitas dan Inovasi Siswa SMP/MTs untuk Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila dan Insan yang Mempunyai Daya Saing Global' ini diharapkan dapat meningkatkan kreativitas para siswa di bidang riset.
Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya yang menyampaikan, kegiatan ini merupakan media pembangkit semangat bagi para siswa-siswi untuk terus mengembangkan kreativitasnya dan menguji kemampuannya pada penelitian yang dapat digali dari berbagai gejala, peristiwa, dan potensi yang ada di lingkungan sekitar.
''Ini menjadi media semangat penelitian siswa untuk terus didorong dan dirangsang agar terus  berinovasi. Mudah mudahan proses ini dapat meningkatkan daya saing pendidikan di Kota Yogyakarta. Sukses untuk kegiatan ini semoga bisa berkelanjutan," ujarnya.
Pihaknya juga mengatakan bahwa setiap siswa memiliki keunggulan masing-masing, tetapi yang ditanamkan sejak dini adalah bagaimana siswa menikmati setiap proses penelitian. "Semuanya memiliki keunggulan masing-masing, hal ini merupakan proses pembiasaan sejak dini dan  menjadi pondasi agar siswa menjadi kreatif dan inovatif," jelasnya.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta Budi Santosa Asrori, OPSI diharapkan dapat menumbuhkan dan mengembangkan pola berpikir siswa untuk belajar meneliti dan berkarya sesuai apa yang mereka senangi. Kegiatan ini juga merupakan seleksi karya penelitian unggul untuk diikutsertakan dalam berbagai lomba penelitian nasional dan internasional. 
"Tujuan kegiatan ini adalah melatih anak-anak berfikir kreatif terutama peka terhadap lingkungan sekitar agar mampu menemukan dampak dan solusi terhadap apa yang mereka riset. Anak-anak ini dampingi oleh para guru sehingga apa yang di riset terarah dan maksimal," jelasnya.
Hasil laporan riset yang dikumpulkan sejak dibukanya pendaftaran sebanyak 89 judul di tiga bidang yang dilombakan dengan rincian sebagai berikut, pada bidang IPA dan lingkungan tercatat sebanyak 41 judul dengan 98 siswa, di bidang IPS dan kemanusiaan sebanyak 34 judul dengan 85 siswa. Sedangkan pada bidang teknik dan rekayasa 14 judul diikuti 28 siswa.
Ia menambahkan proses Lomba OPSI di tingkat Kota Yogyakarta ini  dilaksanakan dengan pengumpulan proposal penelitian oleh para peserta baik perorangan maupun berkelompok di bulan Maret 2022. Hasil karya inilah yang dipamerkan pada kesempatan hari ini. (Hes)