WALIKOTA BUKA PAMERAN BUKU KGF 2010

Kompas Gramedia Fair (KGF) 2010 dibuka oleh Walikota Yogyakarta, H.Herry Zudianto (30/1) bertempat di Jogja Expo Centre Yogyakarta. Dalam sambutannya Rikard Bagun, pemimpin redaksi Kompas mengungkapkan bahwa kegiatan ini terselenggara karena kesadaran akan pentingnya masyarakat untuk membaca dalam rangka memperkaya ilmu. Selain itu membaca adalah program nasional untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Masa depan yang berbudaya maju ditentukan tingginya kesadaran masyarakatnya untuk menuntut ilmu yang salah satunya dengan cara gemar membaca.

Herry Zudianto menuturkan, memberikan apresiasi yang tinggi karena dalam kegiatan pameran buku ini menunjukkan Kompas Gramedia sangat peduli dengan keilmuan masyarakat khususnya dibidang pendidikan. Andil dalam menyediakan buku murah yang terjangkau berarti Ikut berperanserta mewujudkan masyarakat yang cerdas dan ikut berperan membangun indonesia. Mengetahui bahwa menjadi doorprize KGF 2010 ini adalah sebuah mobil New Picanto, Waliota menambahkan hadiah sepeda untuk mempromosikan juga program sego segawe. Dukungan media pers sangat diperlukan untuk keberhasilan program ini, terutama dalam rangka menanamkan nilai kelebihan kebiasaan bersepeda kepada masyarakat. Diharapkan, kedepan Pemkot dan media pers dapat bekerja sama lebih baik lagi.

Setelah sambutan Herry Zudianto membacakan puisi tentang pentingnya para orang tua menanamkan kebiasaan membaca buku bagi anak-anak, dan kemudian secara resmi membuka KGF 2010. Pameran buku dan multimedia ini juga dimeriahkan oleh acara bedah buku, talk show, seminar, demo masak dan demo tata rambut. Selain itu juga ada acara lomba menyanyi anak-anak dan donor darah. Jumlah stand yang ada adalah 34 stand. (byu)