Walikota Sambut Kunker Siswa Jepang

SMU 3 Yogyakarta mendapatkan kunjungan kerja dari rombongan pelajar Jepang. Dalam penyambutan juga diperagakan acara seni oleh kedua pihak dan  juga disambut oleh Walikota Yogyakarta, H. Herry Zudianto. Acara berlangsung di aula SMU 3 pada hari Selasa malam ( 9 /2 ). Rombongan tamu berasal dari 6 SMK dibidang Pertanian dan Kehutanan sejumlah 19 orang terdiri dari guru pendamping dan siswanya. Kunjungan dilakukan selama 2 hari dengan maksud mempelajari tentang penataan lingkungan hidup dan pertanian.

Pimpinan rombongan dari Jepang, Sohori dalam sambutannya mengungkapkan rasa gembira karena dapat bertemu dengan Walikota Yogyakarta. Selain itu juga terkesan dengan seni budaya dolanan anak dan nyanyian daerah yang disajikan oleh siswa SMU 3. "Walaupun ada pertemuan budaya yang sangat berbeda ini tetapi kedua pihak dapat berbaur dengan baik. Maka diharapkan agar hubungan baik ini terus belanjut", kata Sinori yang juga menyanyikan lagu anak Jepang dan lagu Indonesia yang telah dilatihnya. Dari kesenian yang telah dipelajari oleh siswa Jepang ini akan dibawa sebagai kenangan
dan diceritakan ke teman lainnya. Siswa jepang saat itu juga mnyuguhkan pentas kendo dan kendama.

Walikota dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dengan seni akan lebih mudah bicara dari hati ke hati, seni tersebut sifatnya universal. Komunikasi dengan bahasa sulit, tetapi dengan seni akan lebih mudah dihadapi. Diharap hubungan baik ini bisa terus berlanjut, apalagi dalam bidang penghijauan dan penataan lingkungan sesuai dengan bidang studi rombongan siswa Jepang ini. Setelah adanya kunjungan ini, Walikota juga berharap lebih kentalnya suasana peduli lingkungan dan penghijauan di SMA 3 Yogyakarta.(byu)