859 PNS PEMKOT YOGYAKARTA DIAMBIL SUMPAH
Sebanyak 859 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah kota Yogyakarta diambil sumpah sebagai PNS oleh Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta, Drs. H. Rapingun di Pendopo Balaikota, jalan Kenari 56 Yogyakarta. Pelantikan para PNS ini disaksikan oleh Asisten Administrasi Umum Dra. Titik Sulastri dan Asisten Bidang Pemerintahan dan Hukum, Drs. Muh. Sarjono, SH. dan pejabat terkait.
Sekda Pemkot Yogyakarta H. Rapingun dalam sambutannya mengatakan bahwa para PNS yang mengucapkan sumpah atau janji ini berarti telah menjadi PNS yang sepenuhnya dalam menjalankan kewajiban dan menerima haknya sebagai PNS . Sumpah atau janji yang diucapkan memiliki konsekuensi yang sangat besar tidak saja kepada Tuhan tetapi juga kepada Pemerintah kota Yogyakarta, masyarakat dan sesama yang dilayani.
Rapingun berharap para PNS yang disumpah dalam menjalankan tugas selalu berlandaskan pada prinsip-prinsip good govenance dalam membangun bangsa. Ditambahkan, untuk menciptakan pemerintahan yang mampu meletakkan prinsip-prinsip good governance diperlukan dukungan kualitas aparatur yang profesional, dan memiliki motivasi untuk terus belajar dan mengembangkan kemampuan diri agar dapat lebih peka merespon kebutuhan masyarakat. Selain itu, PNS juga harus mampu menjawab tantangan globalisasi, berkompetisi, dan harus transparan, efisien, efektif dan akuntabel.
"PNS juga harus mampu membangun budi pekerti yang luhur termasuk menjadi aparat yang bersih, sejalan dengan komitmen mewujudkan pemerintahn yang bersih sehingga mampu pula membangun kepercayaan masyarakat," ujar Rapingun.
Ditambahkan karena hakikat birokrasi adalah pelayanan maka PNS diminta untuk siap menciptakan mindset sebagai pelayan masyarakat. "Bukan sebaliknya, berperilaku sebagai aparat yang yang justru minta dilayani. Selain itu, PNS juga dituntut untuk selalu disiplin, dan cerdas dalam intelektual, emosi, spiritual,"tambah Rapingun.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Yogyakarta menjelaskan dari 859 PNS yang diambil sumpah sebayak 761 beragama Islam, 55 beragama Katolik, 39 Kristen dan 4 beragama Hindu.
PNS yang disumpah adalah para PNS Pemerintah Kota angkatan mulai tahun 2008-2009 yang belum disumpah dari tenaga guru, medis, dan umum dari SKPD yang ada di Pemkot Yogyakarta. (@mix)