PJ Walikota Lantik Yudi Istanto Dewan Pengawas BPR Bank Jogja
Umbulharjo-Penjabat Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo melantik dan mengambil sumpah Yuni Istanto sebagai anggota Dewan Pengawas (Dewas) Perusahaan Umum Daerah (Perumda) BPR Bank Jogja masa jabatan 2023-2027.
Sebagai informasi Yuni Istianto adalah seorang praktisi perekonomian dan perbankan. Ia juga berprofesi sebagai dosen Manajemen Pemasaran, MSDM, dan Komunikasi Bisnis di Prodi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis, UPN Veteran Yogyakarta.
Usai melantik, orang nomor satu di Kota Yogyakarta ini mengungkapkan bahwa pihaknya sangat menaruh harapan besar kepada Yuni Istanto agar terus membawa Perumda BPR Bank Jogja kearah yang lebih baik.
"Saya yakin beliau memiliki pengalaman yang luas, wawasan kapabilitas dan kapasitas yang mumpuni untuk mengawal agar kinerja Bank Jogja tetap baik dan sehat," katanya di Graha Pandawa Balaikota Yogyakarta, Rabu (14/06/2023).
Menurutnya Dewas berfungsi sebagai garda terdepan dalam menjaga keseimbangan antara pertumbuhan yang berkelanjutan dan manajemen risiko yang tepat.
Dewas, lanjutnya, juga memiliki peran krusial dalam menjaga integritas, transparansi, dan kinerja BPR Bank Jogja.
"Tugasnya adalah memastikan bahwa operasional bank berada dalam kerangka peraturan yang berlaku dan kepentingan semua pemangku kepentingan dilindungi dengan baik," bebernya.
Singgih berharap dalam menjalankan tugasnya Yuni Istanto dapat secara proaktif memberikan masukan dan pendapat terhadap kinerja direksi serta melakukan pengawasan terhadap jalannya rencana bisnis.
Singgih juga berpesan kepada seluruh karyawan Perumda BPR Bank Jogja agar terus melakukan berbagai inovasi dan terobosan melalui penggunaan teknologi informasi untuk mempermudah dan mempercepat proses pinjaman.
Ditemui usai pelantikan, anggota Dewas Perumda BPR Bank Jogja, Yuni Istanto menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkomitmen dalam menjaga kolaborasi dan sinergi dengan pemerintah daerah yang selama ini sudah terjalin dengan apik.
"Kami juga akan terus berupaya mengembangkan pelayanan yang lebih baik lagi untuk mendukung kemudahan bertransaksi dan program pemerintah dalam pemberdayaan UMKM," katanya.
Sementara itu Direktur Utama Perumda BPR Bank Jogja, Kosim Junaedi mengungkapkan pada akhir 2022, Perumda BPR Bank Jogja mencatatkan laba bersih sebesar Rp. 7,95 miliar, total asset sebesar Rp. 934,64 miliar, kredit yang diberikan Rp. 762, 72 miliar dan simpanan Rp. 641,30 miliar.
"Tentunya, prestasi yang dimiliki Perumda BPR Bank Jogja tersebut tidak terlepas dari kerja keras semua pihak mulai dari Direksi, Dewas, jajaran manajemen serta seluruh pegawai Perumda BPR Bank Jogja," tandasnya. (Han)