WALIKOTA RESMIKAN PROYEK 2011

Sebagai kegiatan rutin tahunan dalam rangka HUT Pemkot yang ke-65 tahun 2012 selenggarakan Peresmian Proyek-Proyek 2011 yang berlangsung pada hari Rabu (6/6) Dalam acara ini Walikota Yogyakarta H. Haryadi Suyuti, yang didampingi Sekretariat Daerah dan Jajaran SKPD Pemkot Yogyakarta, meresmikan hasil kegiatan yang telah dilaksanakan Pemkot yang secara simbolis yang diwakili oleh 5 pekerjaan, yaitu Lokasi 1 Taman Rekreasi Pinggir Sungai Code RW 17 Kel. Sorosutan, Kec. Umbulharjo;  Lokasi 2 Puskesmas Danurejan I Kel. Bausasran, Kec Danurejan; Lokasi 3 Penerangan Jalan Umum RT 08, RW 02 dan Lapangan Tenis DKT; Lokasi 4 Ruang Laboratorium Bahasa dan Ruang Kelas SMPN 1 Jl. Cik Di Tiro, Kel. Terban, Kec. Gondokusuman dan Lokasi 5 Pergola di sepanjang Jl. Kleringan.

Rombongan pertama kali menuju pada kegiatan Taman Rekreasi Pinggir Sungai Code RW 17 Kel. Sorosutan. Sebuah ruang terbuka hijau seluas 232 m2 yang dilengkapi dengan gazebo, lampu hias dan arena bermain telah selesai dibangun yang bisa dijadikan tempat rekreasi oleh warga sekitar.  Taman ini merupakan kegiatan dibidang Linkungan Hidup dengan Dana Alokasi Khusus sejumlah Rp 61 juta.

Setelah itu rombongan menuju pada kegiatan Pembangunan Bangunan Pemerintah Fasilitas Kesehatan (Puskesmas Danurejan I) tahun 2011. Bangunan baru seluas 656 m2 terdiri dari 2 tingkat yaitu Lantai area pelayanan dan area pendukung diharapkan mampu mendukung peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah Danurejan yang cukup padat. Kegiatan ini menggunakan total anggaran 2.865.712.000 rupiah berasal dari APBD Kota Yogyakarta 2011.

Lokasi  yang ke tiga adalah Peningkatan PJU Lingkungan bertempat di Kota Baru di wilayah DKT. Peresmian dilakukan secara simbolis oleh Walikota dengan menekan tombol sirene yang kemudian menyalakan instalasi penerangan jalan. Kegiatan ini menelan biaya 290 juta rupiah telah berhasil diselesaikan oleh Dinas Kimpraswil Kota Yogyakarta. Selain itu Walikota bersama-sama dengan Komandan Kodim 0734/Yka Ananta Wira juga meresmikan lapangan tenis yang dibangun bersama-sama dengan Pengurus Tenis Lapangan (Pelti) Kota Yogyakarta, yang terletak di belakang RS DKT Yogyakarta.

Kemudian rombongan menuju ke SMP Negeri 1 untuk meresmikan pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) dan Pengadaan Alat Lab Bahasa. Dilaporkan dalam laporan kegiatan oleh Kepala Dinas Pendidikan, Edy Heri Suasana bahwa untuk kegiatan Pembangunan RKB menggunakan DAK sebesar 332 juta dan Dana Percepatan Pembangunan Infrastruktur sebesar 286 juta. Sedangkan Pengadaan Alat Lab Bahasa sebesar 119 juta menggunakan DAK yang kesemuanya dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan. Peresmian dilakukan dengan pengguntingan Pita oleh Walikota untuk RKB dan peninjauan serta mencoba secara langsung alat-alat baru di Lab Bahasa yang kesemuanya sudah bisa berjalan dengan baik.

Lokasi terakhir pada kegiatan ini adalah Peresmian Pergola yang dibangun oleh Pemkot bersama Bank Danamon di sepanjang jalan Kleringan. Kegiatan Penghijauan ini sejalan dengan program Peduli Lingkungan oleh Bank Danamon bahwa setiap pembangunan fisik yang dilakukan akan memperhatikan dampak lingkungan. Dalam sambutannya Walikota mengungkapkan agar apa yang sudah dibangun ini bisa dimanfaatkan dan dijaga dengan baik oleh masyarakat. Total kegiatan yang akan dikerjakan Pemkot pada tahun 2012 sebanyak 1635 paket yang menelan dana 148,126 Milyar rupiah. Suksesnya suatu kegiatan yang dilakukan Pemkot tidak pernah lepas dari peran serta masyarakat. "Saya ucapkan juga terimakasih kepada rekan-rekan kerja di Pemkot yang telah berhasil memotivasi masyarakat untuk berperan aktif dalam pembangunan Kota Yogyakarta. Jika Pemkot dan masyarakat kompak, akan mudah mewujudkan Jogja menjadi kota yang semakin nyaman dihuni", ungkap Haryadi Suyuti. (byu)