WALIKOTA NGEPIT BARENG KOMUNITAS ONTHELIS JOGJA

Walikota Yogyakarta H. Haryadi Suyuti  bersepada bersama Komunitas sepeda yang menamakan dirinya Komoenitas Onthelis Djadoel Djogdjakarta atau KODJA, Senin (01/09)malam. ‘Ngepit bareng’ Walikota dan Komunitas sepeda ini untuk memperingati 2 tahun berdirinya Kodja.  Kegiatan ini  pula diikuti oleh komunitas pesepeda lain seperti Pory, Setaman, PPO, dan komunitas sepeda  dari Sleman, Bantul, Klaten dan bahkan dari manca negara. Start dari Hotel Ruba Graha Manterijeron Yogyakarta para pesepeda menuju kawasan Malioboro untuk menjemput Walikota di UPT. Malioboro. Dari sana peserta  melewati kilo meter nol kearah barat  melalui jalan Ahmad Dahlan, belok ke selatan melewati Pojok Benteng Barat, ke timur melalui jl. MT. Haryono menuju ke jl. Panjaitan dan finish kembali di hotel Ruba Graha.

Walikota mengajak  para pesepeda untuk  memaknai kegiatan bersepeda seperti ini sebagai sebuah kegembiraan yang menciptakan keguyuban dan kerukunan dan bukan dirasa sebagai sebuah kewajiban yang harus dikerjakan.” Mari kita buat kegiatan bersepeda seperti ini sebagai sebuah kegiatan yang enjoi, hepi, guyub, dan rukun dan   bukan semata-mata untuk sebuah kewajiban,” ujar Haryadi.  

Walikota  mengatakan  bahwa sepeda merupakan alat transportasi yang  paling pas digunakan warga masyarakat untuk kegiatan mencintai lingkungannya, mengajarkan sikap berhemat  karena tidak menggunakan  BBM,  dan memberikan rasa gembira, guyub, dan rukun. “Tidak ada gunanya kita bersepeda tetapi kita tidak memiliki keguyuban dan kerukunan. Marilah kita jadikan sepeda sebagai alat  pemersatu, selain cinta lingkungan,” ajak Haryadi.   

Haryadi menegaskan  bahwa kegiatan bersepeda akan terus ditumbuhkan di bumi kota Yogyakarta. Untuk mendukung kegiatan ini  Walikota akan terus memperbaiki dan membuat jalur-jalur sepeda  yang  nantinya  akan digunakan oleh para  peseda berkeliling kampung  sambil memberikan contoh dan teladan tentang kecintaan akan lingkungan kepada warga masyarakat sekitarnya. Karena menurutnya, bersepada bukan untuk diri sendiri tetapi untuk masyarakat di sekitarnya juga. (@mix)