BACA BERAGAM KORAN DI PERPUSTAKAAN KOTA
Riestyane (19 thn) mahasiswa fakultas Psikologi UNS pagi benar sudah berada di gazebo Perpustakaan Kota. Sembari menunggu pintu dibuka, ia memanfaatkan waktunya dengan mengakses internet dengan fasilitas hotspot yang disediakan bagi pemustaka *(pengunjung perpustakaan)* Perpustakaan Kota.
Tya, panggilan akrab gadis yang suka membaca ini memanfaatkan waktu liburan semesternya untuk belajar di perpustakaan. Ia lebih memilih perpustakaan Kota karena letaknya strategis di tengah Kota Jogja, baginya mudah diakses melalui angkutan umum.
Begitu pintu pengunjung dibuka pada pukul 08.00, Tya dan beberapa pemustaka yang sudah menanti di Gazebo segera merasuk ke dalam. Namun satu dua pemustaka lain tetap memilih duduk-duduk di gazebo sembari tenggelam dalam keasyikannya mengakses internet melalui bermacam gadget.
Suasana di dalam Perpustakaan Kota terdapat ruang baca yang nyaman dilengkapi meja dan kursi baca yang berjajar rapi. Di tepi rak buku yang disusun memanjang terlihat tempat koran dimana digantung beberapa judul koran terkemuka. Interior terlihat cukup menawan, cat tembok sengaja diberi warna menarik, membuat suasana lebih mengasyikan.
Pemustaka kini dapat menikmati bacaan beragam koran terbaru. Ada puluhan judul koran lokal maupun nasional tersedia setiap pagi. Sebagai wahana pendidikan, penelitian, informasi, dan rekreasi, Perpustakaan Kota terus berupaya menyediakan bahan pustaka yang *up to date* dan sesuai dengan kebutuhan pengunjung. Koran merupakan salah satu bahan pustaka yang paling diminati pemustaka di Perpustakaan Kota Yogyakarta. Karena kelebihannya sebagai bahan pustaka adalah mampu menyediakan informasi/berita aktual.
“Dengan tingkat kunjungan yang mencapai ± 400 orang per hari perpustakaan kini dituntut untuk menyediakan lebih banyak sumber informasi. Pemustaka yang berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari anak-anak, pelajar, mahasiswa, pengajar maupun masyarakat umum memerlukan sumber informasi yang beragam,” ujar Kepala Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Yogyakarta, Sri Adiyanti di ruang kerjanya, Selasa (5/2).
Menurut Entik, sapaan akrabnya, “Mulai awal Februari 2013 ini Perpustakaan Kota Yogyakarta menyediakan lebih banyak jenis koran/harian. Sebelumnya hanya ada 4 judul koran harian, kini beragam judul koran yang tersedia.”
“Kami telah menggandeng kerjasama dengan berbagai media untuk menyediakan bahan bacaan berupa koran. Hampir semua media menyambut baik kerjasama ini. Mereka telah menyediakan terbitan koran hariannya, tabloid mingguan maupun bulanan untuk dapat diakses lebih mudah bagi masyarakat luas melalui Perpustakaan Kota,” jelas Entik lebih lanjut.
Kini di Perpustakaan Kota masyarakat dapat dengan mudah memanfaatkan koran Harian Jogja, Solo Pos, Tribun Jogja, Republika, Bernas, Kompas, The Jakarta Post, Seputar Indonesia, Koran Jakarta, Suara Karya, Jawa Pos dan juga beberapa tabloid seperti Info Wisata. Jumlah dan ragam media yang banyak memungkinkan pemustaka dapat membaca harian yang sama dalam waktu bersamaan. Upaya peningkatan jumlah dan ragam sumber informasi ini diharapkan dapat meningkatkan kepuasan pengunjung terhadap layanan Perpustakaan Kota, sesuai konsepnya untuk dapat menjadi sumber informasi masyarakat.
Menurut Entik pihaknya terus berupaya menjalin kerjasama dengan semua media baik lokal maupun nasional untuk dapat berbagi informasi melalui penyediaan terbitan korannya. “Kami berharap dapat menjalin kerjasama berkelanjutan dengan semua media untuk turut berperan serta membangun masyarakat informasi di wilayah Kota Yogyakarta, dengan menyediakan produk medianya melalui perpustakaan Kota Yogyakarta,”pungkasnya.