Forkompimda Pastikan Pelaksanaan Pemilu di Kota Yogya Lancar

Umbulharjo-Penjabat Wali Kota Yogyakarta, Singgih Raharjo bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kota Yogya meninjau tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di Kota Yogya. Tinjauan tersebut untuk memastikan penyelenggaraan Pemilu berjalan dengan lancar dan aman.

Tiga TPS ini adalah TPS 21 Kelurahan Muja-muju, Kemantren Umbulharjo, TPS 18 Kelurahan Purwokinanti, Kemantren Pakualaman, dan TPS 12 Kelurahan Panembahan, Kemantren Keraton.

Singgih mengatakan pengecekan bertujuan untuk melihat kesiapan petugas dan TPS yang ada di tiap lokasi. Sekaligus untuk mengantisipasi jika terjadi kerawanan. 

"Alhamdulilah sejauh ini pemungutan suara di Kota Yogya berjalan dengan aman dan lancar," katanya di lokasi, Rabu (14/2/2024).

Menurutnya semua pihak yang ikut dalam proses Pemilu ini sudah paham terkait tugas dan fungsinya masing-masing.

Penjabat Wali Kota Yogya, Singgih Raharjo saat meninjau TPS guna memastikan penyelenggaraan Pemilu berjalan dengan lancar dan aman.

"Semua sudah tahu setiap aturannya, yang penting sesuai dengan prosedurnya dilaksanakan jujur, adil, bebas, dan rahasia," jelasnya. 

Pihaknya juga mengapresiasi warga Kota Yogya yang sudah menggunakan hak suaranya. "Kami terus imbau warga untuk datang ke TPS dan menggunakan hak suaranya," katanya.

Singgih berharap Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar, aman, kondusif, serta tercipta suasana yang terkendali.

Sementara itu Kapolresta Yogyakarta, Kombes Aditya Surya Dharma mengatakan untuk mengamankan setiap tahapan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 ini pihaknya telah menerjunkan 1120 personel.

"Personel kami telah siap, kami juga bekerjasama dengan personel TNI dan personel dari Pemkot Yogya, semoga Pemilu 2024 di Kota Yogya berjalan lancar dan kondusif," bebernya.

Menggunakan Hak Pilihnya

Usai meninjau tiga TPS tersebut, Singgih pun langsung menuju Kelurahan Tahunan, Umbulharjo untuk menggunakan hak suaranya.

Datang bersama istri dan anaknya, orang nomor satu di Kota Yogya ini menggunakan hak pilihnya di TPS 07 di kelurahan tersebut.

Tak lama mengantre, Singgih yang mengenakan baju berwarna putih ini masuk ke TPS. Setelah memastikan seluruh surat suara dalam kondisi baik, ketiganya pun menuju bilik suara.

Penjabat Wali Kota Yogya usai menggunakan hak suaranya di TPS 07 di Kelurahan Tahunan, Umbulharjo.

Ketiganya membutuhkan waktu sekitar dua menit untuk menentukan pilihan dan kemudian memasukkan surat suara ke kotak suara sesuai dengan warna dan tidak lupa mencelupkan jari ke tinta sebagai tanda sudah menggunakan hak pilih.

Singgih pun mengaku cukup lega usai mencoblos secara langsung sebagai bentuk partisipasi demokrasi. 

Ia pun menghimbau agar seluruh warga kota Yogya menggunakan hal pilihnya karena aspirasi dari pemilih di Kota Yogyakarta memiliki arti sangat penting, dalam keberlangsungan pesta demokrasi yang digelar serentak ini.

Meski demikian, pihaknya berharap, perbedaan pilihan, serta tren dukung-mendukung, jangan sampai merusak persatuan dan kesatuan antar warga.

Penjabat Wali Kota Yogya, Singgih Raharjo bersama Istri dan anaknya menggunakan hak suaranya.

Menurutnya, kondusifitas Kota Yogyakarta yang sudah tersaji sejak awal tahapan Pemilu, senantiasa wajib dijaga hingga selepas pencoblosan nanti.

“Saya harap, seluruh warga yang sudah memiliki hak pilih bisa menggunakan hak suaranya. Jangan takut, jangan ragu-ragu untuk datang ke TPS karena ada jaminan keamanan,” katanya. (Han)