WALIKOTA BUKA O2SN 2013

Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) 2013 untuk SMP se Kota Yogyakarta mulai digelar pada 8 - 12 April 2013. Kegiatan yang diikuti sejumlah 741 siswa SMP ini dibuka oleh Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti dalam Upacara yang bertempat di SMP N 1 Yogyakarta, Senin(8/4).

Haryadi Suyuti dalam sambutannya mengatakan, karena siswa SMP se-Kota berkumpul di tempat ini baik sebagai atlet ataupun pendukung maka ini bisa dgunakan untuk memperkuat tali silaturahmi dan keakraban. Banyak siswa akan berinteraksi dalam even lomba maka diharapkan Panitia bisa
mengantisipasi adanya kejadian yang tidak diinginkan.

Walikota berharap setelah even ini, kebiasaan berolahraga para atlet bisa tetap dilanjutkan dalam kehidupan tidak hanya jika ada even olimpiade saja, bahkan sebagai penggerak kebiasaan olahraga di lingkungan tempat tinggalnya. Diharapkan para atlet nantinya bisa membawa nama harum Kota Jogja di tingkat Nasional. Demikian harap Walikota yang sekaligus membuka kegiatan dengan menamplek bola bulu tangkis.

Cabang lomba yang dipertandingkan yakni atletik, renang, volley, karate, pencak silat, bulu tangkis, catur dan woodball yang sebagian besar menggunakan area SMP N 1. Panitia dan Juri adalah Guru SMP Se-Kota ditambah unsur Induk Organisasi Olahraga tersebut. (byu)