Jadikan Masjid di Wilayah sebagai Pusat Kegiatan Masyarakat
Gondokusuman – Bulan Ramadan menjadi salah satu momen yang menjadikan masjid lebih aktif secara fungsi juga bagaimana masyarakat semakin giat pada penyelenggaraan berbagai aktivitas di dalamnya, yang harapannya juga dapat terus berlanjut.
Hal tersebut dikatakan Penjabat Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo setelah melakukan safari tarawih di Masjid Al Hijrah Kotabaru pada Selasa (19/3). Pihaknya berharap keaktifan juga antusias masyarakat di masjid bisa berkelanjutan untuk menjadikan masjid tidak terbatas sebagai tempat ibadah dan keagamaan, tapi juga menjadi pusat pemberdayaan dan kegiatan masyarakat.
“Masjid di wilayah yang ukurannya kecil tidak hanya semata-mata sebagai pusat ibadah, tapi juga sebagai tempat pendidikan dan pemberdayaan masyarakat. Untuk itu peran pengurus RT, RW, Kampung juga Kelurahan dan Kemantren juga menjadi penting mendukung kegiatan di masjid utamanya dalam menyerap aspirasi ataupun masukan dari masyarakat,” katanya.
Pihaknya mempersilahkan masyarakat untuk memanfaatkan keberadaan Pemkot Yogyakarta selaku pemberi layanan berkaitan dengan kebutuhan yang diperlukan untuk pengembangan dan mendukung kegiatan di wilayah. Misalnya penerangan jalan, jalan konblok, pembangunan masjid, atau kegiatan masyarakat lain yang perlu didukung.
"Selain bersilaturahmi dan ingin lebih dekat dengan masyarakat, kami hadir di sini juga bertujuan untuk menyalurkan bantuan senilai Rp 10 juta untuk renovasi ringan masjid, kemudian dari Baznas Kota Yogyakarta ada bantuan sekitar Rp 2 juta dan dari Kementerian Agama Kota Yogyakarta memberikan bantuan sejumlah 5 mushaf Al Quran,” ujarnya.
Singgih berharap bantuan tersebut bisa dimanfaatkan untuk kemashalatan umat dan masjid agar lebih baik lagi. Pihaknya juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang turut mendukung rangkaian kegiatan pemilu, pilpres dan pileg di Kota Yogya bisa berjalan lancar dan damai tanpa ada permasalahan.
“Apresiasi yang luar biasa kepada masyarakat juga para pengurus di wilayah yang ikut menjaga kondusivitas pemilu kemarin, semoga ini juga akan tetap terjaga termasuk dalam pilkada nanti. Agar Kota Yogya terus menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi masyarakatnya,” pesannya.
Sementara itu Ketua Takmir Masjid Al Hijrah Kotabaru Wahyudi mengungkapkan terima kasih dan menyambut baik atas bantuan yang telah disalurkan untuk pengembangan masjid.
"Kami menyambut baik atas kunjungan juga silaturahmi Pemkot serta bantuan yang telah disalurkan ke masjid. Tentunya ini sangat bermanfaat untuk keperluan masjid, yang rencanaya akan kami gunakan untuk penambahan daya listrik supaya kegiatan di masjid bisa lebih lancar ke depannya,” ungkapnya. (Jul)