Korpri Gorontalo Tertarik Gagasan Kampung Bhakti Pangemban Praja Yogya
UMBULHARJO- Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Pemerintah Kota Yogyakarta menerima kunjungan kerja dari Korpri Kota Gorontalo pada Senin (29/4/2024). Kunjungan jajaran Korpri Kota Gorontalo itu untuk belajar terkait program dan kegiatan Korpri Kota Yogyakarta. Korpri Kota Yogyakarta dinilai memiliki program kegiatan baru yang belum dilakukan Korpri daerah lain.
Kunjungan Korpri Kota Gorontalo diterima oleh Sekda Pemkot Yogyakarta Aman Yuriadijaya selaku Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Yogyakarta. Aman menyambut baik kunjungan itu dan bisa menjadi media untuk saling berbagi pengalaman antara Kota Gorontalo dan Kota Yogyakarta terkait kegiatan Korpri. Program dan kegiatan Korpri Kota Yogyakarta yang dinilai baru adalah wisuda purna tugas Korpri dan Kampung Bhakti Pangemban Praja Korpri di Karangkajen.
“Kampung Bhakti Pengemban Praja Korpri berangkat dari bakti sosial. Tapi kami ingin bakti sosial berkelanjutan biar jadi monumental dan dimanfaatkan masyarakat. Bakti sosial berkelanjutan itu kita wujudkan dalam membangun Kampung Bhakti Pangembang Praja di Karangkajen,” kata Aman saat menerima kunjungan Korpri Kota Gorontalo.
Aman menjelaskan dalam program Kampung Bhakti Pangembang Praja Korpri dilakukan dialog dengan masyarakat Kampung Karangkajen. Hasil dialog tersebut lalu dibuat proses bisnis untuk menyusun sasaran program kegiatan. Ada 6 sasaran dalam Kampung Bhakti Pangembang Praja antara lain meningkatkan religiusitas, keandalan infrastruktur dan kualitas lingkungan hidup di Karangkajen.
Pihaknya menegaskan Korpri Kota Yogyakarta dalam melaksanakan program kegiatan tidak hanya mengandalkan iuran anggota, tapi juga membangun jejaring. Aman menyatakan sebelum melakukan Korpri Reborn di Kota Yogyakarta diadakan survei terkait keinginan dan kekuatan Korpri dengan sampling 1.000 responden dari sekitar 5.500 anggota Korpri Kota Yogyakarta, Hasilnya iuran Korpri Kota Yogyakarta paling bawah Rp 5.000. Dari dana iuran Korpri itu disepakati 40 persen untuk kegiatan sosial dan 60 persen untuk kegiatan lain.
“Kalau melihat dari doktrinnya, Korpri itu membangun semangat kekeluargaan. Dengan substansi kekeluargaan maka kami konstruksikan adalah kekuatan jejaring. Berarti kekuatan Korpri tidak semata-mata di iuran tapi kemampuan kami untuk membangun jejaring yang lebih luas,” terangnya.
Aman menyampaikan Korpri Kota Yogyakarta memiliki kemitraan dengan Pemkot Yogyakarta. Konsepnya adalah harmonisasi program kegiatan yang punya himpunan bersama program kegiatan Korpri, itu yang dikerjakan. Korpri sebagai mitra pemkot dan kegiatan Korpri didukung program kegiatan Pemkot Yogyakarta. Korpri Kota Yogyakarta juga mendapat penghargaan sebagai pengurus Korpri Kota terbaik tingkat nasional pada hari ulang tahun Korpri tahun 2023.
Sementara itu Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Gorontalo Ismail Madjid mengucapkan terima kasih atas penyambutan dari Korpri Kota Yogyakarta. Dia mengatakan Korpri Gorontalo dalam kunjungan itu juga sudah mengikuti upacara purna tugas Korpri Kota Yogyakarta. Menurutnya kegiatan itu merupakan hal yang baru dan belum dilakukan di Gorontalo
“Kami berupaya untuk mencari-cari di mana Korpri yang sudah selangkah lebih maju dibandingkan kami. Makanya pilihan di Kota Yogya karena ada kegiatan upacara purna tugas Korpri. Luar biasa ini ide dan gagasan yang telah dilakukan Korpri Kota Yogyakarta karena ini sangat memberi makna bagi para purna tugas,” tutur Ismail yang juga menjabat Sekda Kota Gorontalo.
Pihaknya juga mengapresiasi terkait program Kampung Bhakti Pangembang Praja yang digagas Korpri Kota Yogyakarta. Menurutnya selama ini Korpri daerah lain, program kegiatan lebih banyak untuk Korpri sendiri. Termasuk Korpri Kota Gorontalo. Walaupun punya peran partisipasi biasanya di dari kegiatan bencana-bencana melakukan iuran untuk membantu penanganan banjir.
“Kampung Bhakti yang berkelanjutan ini punya peran secara riil mengembangakan Kampung Korpri. Kampung Korpri ini menjadi salah satu wujud dari partisipasi Korpri secara organisatoris dalam pembangunan daerah. Hal-hal yang bermanfaat ini akan kami coba implementasikan di Kota Gorontalo,” tandasnya. (Tri)