40 Tahun SMAN 8 Yogyakarta
Memasuki usia ke-40 SMAN 8 Yogyakarta mengadakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun di lapangan upacara SMAN 8 Yogyakarta, Rabu pagi (8/1). Upacara tersebut di hadiri Kepala Dinas Pendidikan, segenap tamu undangan, alumni, guru - guru dan seluruh siswa ini berlangsung hikmat. Tidak seperti Upacara hari Senin seperti biasanya, seluruh peserta upacara sangat antusias hal itu terlihat dari Bapak Ibu Guru & Karyawan mengenakan pakaian batik dan tak ketinggalan para petugas upacaranya terlihat sangat rapi.
Upacara tersebut dipimpin oleh Kepala Dinas Pendidikan Edy Hery Suasana, dalam sambutannya ia mengatakan sekolah sebagai lembaga pendidik harus mampu memberikan kepada anak didiknya ilmu pengetahuan, ketrampilan dan kemampuan mengadopsi berbagai inovasi dan kemajuan jaman. Selain itu yang lebih penting adalah membekali ketauladanan budi pekerti yang luhur agar anak didik mampu membentengi diri dari arus perubahan jaman yang tidak semua berpengaruh positif.
Edy berharap keluarga besar SMAN 8 Yogyakarta mampu menunjukkan komitmennya mewujudkan pendidikan berkualitas. “Rasa syukur atas ultah yang ke-40 hendaknya terwujud dengan semakin banyaknya dihasilkan calon-calon ilmuwan, cendekiawan dan intelektual yang relevan dengan tuntutan dan kebutuhan bangsa,” katanya.
Dalam acara tersebut hadir pula Wakil Walikota Yogyakarta Imam Priyono yang juga merupakan alumni dari SMAN 8, dalam sambutannya Ia mengajak seluruh siswa untuk lebih giat belajar membekali diri dengan membentuk sikap, watak, dan kepribadian serta mempunyai kemampuan nalar, ketrampilan dan kekuatan fisik yang tangguh. Imam berharap agar kedepannya SMAN 8 bisa terus berkembang dan murid – murid dari SMAN 8 bisa menjadi penerus bangsa dan menjadi pemimpin yang baik dan bertakwa.
Selesai upacara dilakukan pemotongan tumpeng yang di lakukan di gedung aula SMAN 8.(Nang)