Nama Kabag Organisasi Pemkot Yogya Dicatut Penipu
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Yogyakarta, Dra RR Titik Sulastri meminta masyarakat berhati-hati dan mewaspadai terhadap aksi penipuan yang mengatasnamakan pejabat di lingkungan Pemkot Yogyakarta. Himbauan ini disampaikan terkait dengan terjadinya upaya penipuan yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dengan mengatasnamakan Drs Kris Sarjono Sutejo MM selaku Kepala Bagian Organisasi Setda Kota Yogyakarta.
“Modus yang digunakan oleh oknum pelaku dengan meminta transfer sejumlah uang untuk memuluskan proses mutasi dan promosi jabatan. Semua itu tidak benar karena proses mutasi dan promosi jabatan harus sesuai prosedur dan aturan,” kata Sekda.
Untuk itu, Titik Sulastri meminta kepada seluruh Kepala SKPD maupun unit kerja agar mengingatkan kepada seluruh pegawai di instansi masing-masing untuk lebih berhati-hati dan tidak menanggapi tindakan penipuan yang dilakukan oleh oknum tersebut. Modus yang dilakukan oknum tersebut dilakukan dengan menghubungi via telepon maupun SMS dengan menggunakan nomor 081262445917.
“Saya minta ini menjadi perhatian bagi semuanya agar berhati-hati, jangan mudah tergoda apalagi melayani oknum yang mengaku-ngaku bisa membantu promosi jabatan dan mutasi,” jelas Titik.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa Kris Sarjono Sutejo MM selaku Kabag Organisasi Setda Kota Yogyakarta tidak pernah menghubungi siapapun, tidak terkait dengan proses mutasi maupun promosi jabatan. Adapun nomor handphone yang digunakan oleh oknum penipu tersebut yakni 081262445917 adalah bukan nomor Kepala Bagian Organisasi Setda Kota Yogyakarta.