Haryadi Lepas Kontingen Porwada Kota Yogya

Walikota Yogyakarta Haryadi Suyuti melepas kontingen wartawan Kota Yogyakarta yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Wartawan (Porwada) II DIY 2014, Minggu (20/4). Ia berharap agar kontingen wartawan Kota Yogya yang akan turun di Porwada bisa memberikan prestasi yang maksimal dan dapat membawa nama baik Kota Yogya.

"Semoga tim wartawan Kota Yogya dapat bertanding dengan optimal di laga Porwadadari awal sampai akhir, dan bisa mewakili DIY," katanya.

Ia menambahkan bahwa kesempatan latihan bisa dimanfaatkan dengan baik, di tengah-tengah kesibukan para wartawan dalam menjalankan tugasnya sebagai jurnalis sekaligus sebagai atlet yang bisa meraih prestasi dibidang olahraga. “Para atlet diharapkan bisa memanfaatkan sisa waktu yang ada sebelum pertandingan untuk mengadakan latihan dengan baik," katanya.

Sementara Ketua Kontingen Tim Porwada Kota Yogyakarta Sukamto mengatakan, kontingen Kota menargetkan menjadi juara umum di kompetisi olahraga wartawan se-DIY tersebut. "Kami (kontingen Kota Yogyakarta) memasang target memenangkan sebanyak-banyaknya cabang olahraga yang diikuti," ujarnya.

Ia menambahkan Porwada DIY 2014 tersebut akan digelar pada 21-27 April 2014. Terdapat 10 cabang olahraga yang dipertandingkan, yakni sepakbola, futsal, bulutangkis, tenis lapangan, tenis meja, billiard, atletik, catur, bola voli dan bridge. (Han)