Ormas Kota Yogya Netral dan Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada

Umbulharjo – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) berperan menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat dalam upaya pencegahan dan penanganan berbagai potensi konflik yang terjadi pada masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Hal itu dikatakan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Yogyakarta Nindyo Dewanto belum lama ini. Pihaknya mengatakan sejauh ini tanggapan Ormas sangat positif kaitannya dalam bersinergi menjaga kondusivitas Pilkada di Kota Yogya.

“Dari 133 Ormas yang terdaftar ini ada 97 yang aktif, respon mereka sangat positif ya ketika kami undang untuk berkoordinasi terkait penyampaian program-program pemerintah termasuk terkait menyukseskan Pilkada 2024 ini,” katanya.

Pihaknya menegaskan, Ormas yang bekerja sama dengan Badan Kesbangpol Kota Yogyakarta harus bersifat netral kaitannya dalam berkomitmen menjaga kondusivitas Pilkada. Tidak membawa bendera ataupun memiliki kepentingan pada agenda politik tertentu.

“Memang ada Ormas yang terafiliasi dengan partai politik, tapi ketika sudah masuk ke Badan Kesbangpol kami tekankan harus netral. Harapannya peran Ormas khususnya di Pilkada bisa optimal, karena selalu kami tekankan ini pesta rakyat, Ormas adalah bagian dari rakyat. Sehingga harus dilakukan dengan senang, suka cita dan tidak ada gangguan apapun,” tegasnya.

Sementara itu Ketua Ormas Paksi Katon Kota Yogyakarta Sudarisman menyatakan, pihaknya berkomitmen untuk meningkatkan literasi dan mendorong partisipasi politik masyarakat yang bijak dan cerdas.

“Kami di Kota Yogya ada sekitar 75 anggota, fokusnya tidak hanya pada kebudayaan dan sosial saja tapi apa yang dibutuhkan masyarakat ya kami hadir di situ. Termasuk pada Pilkada ini, kami ikut berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat,” terangnya saat ditemui di Komplek Balai Kota Yogyakarta pada Jumat (15/11/2024).

Menurutnya sejauh ini tidak ada gesekan yang terjadi di tengah masyarakat selama tahapan Pilkada 2024. Harapannya Pilkada dapat berjalan lancar dan damai seperti halnya yang terjdi pada masa Pilpres 2024.

“Hari Minggu ini kami juga akan melakukan pembekalan kepada angggota terkait kesiapan jelang pemungutan suara 27 November nanti. Ini menjadi tanggung jawab kita bersama sebagai bagian dari masyarakat, supaya Pilkada di Kota Yogya berjalan dengan baik. Siapapun yang terpilih nanti yang pasti kita punya harapan besar untuk membawa kesejahteraan bagi masyarakat,” ujarnya. (Jul)