Gerakan Yogya Bersih, Anti Vandalisme Diluncurkan

400 Pelajar SMA/SMK negeri dan swasta di Kota Yogyakarta melaksanakan kegiatan pembersihan wilayah Kota dari aksi corat-coret vandalisme hari ini, Jum’at (20/6). Pelepasan para siswa relawan Jogja bersih vandalisme tersebut dilakukan di Taman Air Mancur Balaikota Timoho. Kegiatan ini adalah lanjutan dari deklarasi Yogya Bersih Vandalisme yang telah dilakukan pada tanggal 18 Mei 2014 lalu. Para siswa relawan melalui Forum Komunikasi Siswa Kota Yogyakarta didukung oleh Pemkot Yogya akan disebar ke beberapa titik untuk melakukan pengecatan akibat aksi corat-coret pihak yang tidak bertanggung jawab.

Hadir pada acara ini Walikota H Haryadi Suyuti yang sekaligus membuka dan melepas para siswa, perwakilan dari Dinas Pendidikan Budi Asrori, perwakilan Dinas Ketertiban Kamto, perwakilan Kodim Kapt. Purwanto dan personil Dinas Ketertiban serta perwakilan masing-masing sekolah.

Dalam sambutan Dinas Pendidikan yang dibacakan oleh Budi Asrori mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen warga masyarakat terutama para siswa sekolah dalam rangka melanjutkan deklarasi Jogja Bersih Vandalisme 18 Mei,” tuturnya. Lebih lanjut, Budi menambahkan bahwa kegiatan ini adalah mewujudkan target pendidikan yang berkualitas, berkarakter dan inklusif seperti tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Pemkot Yogya.

Sementara itu Bapak Walikota H Haryadi Suyuti dalam sambutannya menyatakan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas komitmen dan kesadaran warga masyarakat mengenai kebersihan lingkungan terutama dari aksi vandalisme. “Saya berpesan kepada anak-anakku para siswa SMA dan SMK agar menjaga lingkungan sekolah masing-masing supaya bersih dari corat-coret, karena dengan sekolah yang bersih, maka akan menjadi contoh bagi lingkungan sekitar untuk mewujudkan Kota Yogya yang bersih, indah dan nyaman.” Ujarnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pelepasan kontingen siswa relawan untuk menuju wilayah masing-masing dikawal oleh petugas dari Dintib dan perwakilan dari sekolah. (mfd)