Lembaga RT, RW dan Ormas Kuat Masyarakat Sejahtera
Lebih kurang 500 pengurus RT, RW dan Organisasi kemasyarakatan se Kecamatan Gedongtengen menerima pembekalan penguatan kapasitas kelembagaan oleh narasumber dari Bagian Tata Pemerintahan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil serta Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi bertempat di Hotel Grage, Jumat (20/6/2014).
Camat Gedongtengen, Antariksa Agus Purnama dalam laporannya mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk mensinergikan RT, RW, Organisasi Kemasyarakat dan Pemerintah Kota Yogyakarta agar berjalan dengan baik, dengan semakin kuat dan kokohnya kelembagaan RT, RW dan Organisasi kemasyarakatan diharapkan dapat lebih meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta dapat mengaplikasikan Segoro Amarto, Kata Antariksa.
Sementara Wakil Walikota, Imam Priyono DP, dalam sambutannya mengatakan penguatan kelembagaan RT dan RW sangatlah diperlukan, RT dan RW sebagai garda terdepan pemerintahan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat mempunyai peran yang sangat penting dalam pembangunan, khususnya di wilayah, dengan semakin kuatnya kelembagaan, RT dan RW diharapkan mampu dan berani memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakatnya.
Imam menambahkan RT dan RW diharapkan mampu pula menterjemahkan dan mendukung program Pemerintah Kota Yogyakarta serta mampu menerapkannya diwilayah, “untuk itu saya mengajak RT, RW dan Ormas dapat bersinergi dengan Pemerintah Kota Yogyakarta, dimana muaranya adalah untuk kesejahteraan masyarakat, tetap menjaga kerukunan antar warga, sehingga Segoro Amarto dapat berjalan dengan baik” ujar Imam. (T)