Pemkot Yogya-Baznas Yogya Berikan Tali Asih Ratusan Anak Panti Asuhan

UMBULHARJO- Pemerintah Kota Yogyakarta menggelar silaturahmi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta, Hasto Wardoyo- Wawan Harmawan dengan Panti Asuhan se-Kota Yogyakarta, pada Rabu (19/3/2025). Dalam kesempatan itu Pemkot Yogyakarta didukung Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Yogyakarta memberikan tali asih kepada 508 anak panti asuhan yang mengikuti acara. Pemkot Yogyakarta mengajak masyarakat untuk memperhatikan anak-anak panti asuhan yang juga akan menjadi generasi penerus masa depan bangsa.
Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo mengucapkan terima kasih atas kehadiran anak-anak panti asuhan dalam kegiatan silaturahmi. Hasto menegaskan pada tahun 2025 sesuai arahan Presiden Prabowo supaya lebih fokus pada pengembangan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Pembangunan dengan berbasis kualitas SDM, maka berkaitan dengan anak-anak sebagai penentu masa depan bangsa.

“Yang penting sekali dimaknai mereka adalah generasi muda. Apapun kondisinya mereka adalah generasi muda, penentu masa depan bangsa. Kita ini ada di ujung masa. Sedangkan mereka ada di depan masa yang akan mengarungi dan menentukan masa depan bangsa, sehingga mereka ini harus betul-betul disukseskan hidupnya,” kata Hasto didampingi Wawan, ditemui usai silaturahmi dengan anak-anak panti asuhan di Lapangan Tenis Rumah Dinas Wali Kota Yogyakarta.
Menurutnya kegiatan itu juga wujud dari komitmen Pemkot Yogyakarta bahwa no one left behind atau tidak ada satu orang pun yang ditinggalkan. Apapun kemampuan dan kualitas SDM, tidak boleh satu orang pun ditinggalkan atau diabaikan. Hal itu terwakili dari berbagai macam keterbatasan dan disabilitas anak-anak. Diharapkan masyarakat agar memperhatikan anak-anak panti asuhan.

“Itu sebetulnya kita ingin menyuarakan kepada publik bahwa no one left behind. Kita mengajak kepada semua masyarakat untuk memperhatikan yang lemah itu juga penting. Kalau yang lemah diangkat kita akan sukses. Kesuksesan jangan sering dimaknai yang kuat. Kesuksesan bahkan ditentukan yang lemah,” tambahnya.
Dalam kegiatan itu, Hasto memberikan apresiasi kepada para anak-anak panti asuhan yang tampil mengisi acara. Termasuk memberikan motivasi kepada seluruh anak-anak panti asuhan untuk optimis dan percaya diri sebagai generasi penerus masa depan banga. Pihaknya berpesan kepada pengasuh panti asuhan untuk memperhatikan kualitas SDM anak-anak.

Sebanyak 508 anak yang mengikuti silaturahmi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta itu berasal dari 17 panti asuhan di Kota Yogyakarta. Baik panti asuhan Islam maupun nonIslam antara lain Panti Asuhan Islam Ibadah Bunda, Panti Asuhan Yatim dan Dhuafa Mafaza, Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah, Yaketunis, Rumah Singgah Bumi Damai,Tunas Harapan Yogyakarta, Helen Keller Indonesia dan Asrama Realino. Selain mendapatkan tali asih, anak-anak panti juga mendapatkan bingkisan berbuka puasa.
Salah satu pengasuh Rumah Yatim Wiwin Muslimah mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Yogyakarta yang mengundang anak-anak panti asuhan hadir dalam silaturahmi dengan Wali Kota Yogyakarta dan Wakil Wali Kota Yogyakarta. Pihaknya berharap perhatian kepada anak-anak yatim dan dhuafa akan terus berlanjut dan lebih baik.

“Kita sangat bersyukur dipercaya untuk hadir di acara silaturahmi wali kota dan wakil wali kota. Harapannya bisa lebih baik lagi untuk memperhatikan kita anak-anak yatim dan dhuafa,” ucap Nunuk bersama anak-anak Rumah Yatim Wiwin Muslimah.(Tri)