KELURAHAN KEPARAAN WAKILI KOTA YOGYAKARTA DALAM EVALUASI P2WKSS TINGKAT DIY
Peran seerta wanita dalam pembangunan sangat diperlukan, salah satunya melalui Program terpadu Peningkatan Peranan Wanita Menuju keluarga Sehat dan Sejahtera Atua yang lebih dikenal Dengan P2WKSS, yang merupakan Program peningkatan peranan wanita dalam pembangunan, yang berupaya untuk mengembangkan sumberdaya manusia dan sumberdaya alam. Hal ini dikatakan Staf Ahli Walikota Bidang Pemerintahan Kota Yogyakarta, Muh. Sarjono, SH., dalam acara evaluasi P2WKSS di Kelurahan Keparakan, Kamis (07/05).
Ditambahkan Muh. Sarjono, selaimn mengembangkan sumber daya alam wanita ditutuntut juga mengembangkan lingkungan untuk mengembangkan dan mewujudkan keluarga sehat, sejahtera dan bahagia dalam rangka pembanguanan Masyarakat desa atau kelurahan, dengan perempuan sebagai penggeraknya.
Sementara itu Ketua Tim Penilai Evaluasi P2WKSS tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Hartati, Skm, M. Kes. Menjelaskan, pelaksanaan program terpadu P2WKSS di daerah terlah terbukti mampu meningkatkan kesehatan perempuan, pendidikan perempuan dan usaha ekonomi produktif, partisipasi dalam pelestarian lingkungan hidup, peran aktif dalam pengembangan masyarakat. Sehingga saat ini perempuan telah menjadi pelaku aktif pembangunan
“ Perempuan selain aktif memberdayakan dirinya, perempuan juga aktif serta memaksimalkan potensinya, juga mempunyai konsistensi untuk memajukan Lingkungannya. Oleh karenanya memang Peran perempuan didalam pembangunan ini tidak perlu diragukan lagi”, kata Sri Hartati.
Sri Hartati menambhkan, pada hakekatnya evaluasi ini guna mendorong upaya-upaya pemberdayaan perempuan menuju terwujudnya keluarga yang berkualitas melalui peran-peran perempuan dan didukung sektor-sektor lain. Penilaian evaluasi ini meliputi penilaian hasil pelaksanaan program terpadu P2WKSS dan dampaknya, dengan fokus memperoleh gambaran efektifitas pelaksanaan dampak Program terhadap kesetaraan gender serta peran akses kontrol dan manfaatyang dirasakan perempuan di Masyarakat. Memberikan penghargaan kepada pelaksana program terpadu P2WKSS untuk mendorong dan meningkatkan Prestasinya dala, melaksanakan program tersebut. Menetapkan Desa Kelurahan Pelaksana P2WKSS yang berhasil menyelenggarakan program terpadu P2WKSS yang sesuai dengan yang digariskan.
Sementara itu Lurah Keparaan, Komaru Ma’arif, SSTP menjelaskan, program P2WKSS sebagai gerakan Bersama antara Pemerintah dan masyarakat, diyakini mampu meningkatkan kualitas kehidupan keluarga sehat dan sejahtera melalului peningkatan partisipasi aktif perempuan dalam setiap aspek pembangunan.
Komaru menjelaskan, ada beberapa kriteria yang akan dinilai oleh tim Penilai Tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta, diantranya, hasil kualitatif dan kuantitatif yang dicapai dalam pelaksanaan program terpadu P2WKSS diberbagai Bidang di desa atau Kelurahan. Kesadaran dan Intensitas peran dan ketekunan PKK dalam pelaksanaan Program terpadu P2WKSS. Kesadaran dan Intensitas peran dan ketekunan kaum perempuan peserta gerakan PKK kelurahan maupun kecamatan, serta semangat gotongroyong dari berbagai pihak maupun semua lapisan masyarakat.
“ Dari kriteria penilain yang ada, kami beserta masyarakat berupaya semaksimal mungkin, menampilkan potensi-potensi yang ada di kelurahan Keparaan ini, dari Pengrajin, pelaku kesenian, serta warga masyarakat yang aktif dibidang sosial maupun keagamaan”, kata Komaru.