Walikota Pimpin Upacara Hut SatpolPP dan Satlinmas

Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti menjadi inspektur Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Ke-66 dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Ke-54 2016 di Halaman Balaikota Yogyakarta, Senin (28/3).

Menteri Dalam Negeri, Tjahyo Kumolo, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Walikota Yogyakarta, menyatakan apresiasi sekaligus terima kasih atas pengabdian dan peranan aktif petugas Satpol PP dan Satlinmas tersebut dalam menegakkan kewibawaan Pemerintah di daerah.

"Kedepan diharapkan seluruh petugas Satpol PP dan Satlinmas di Indonesia semakin profesional dan solid dalam mengemban tugas menegakkan Peraturan Daerah (Perda) sekaligus memberikan perlindungan maksimal bagi masyarakat, khususnya dalam penaggulangan bencana," katanya.

Hal itu, sebutnya, merupakan pemenuhan amanat Undang - Undang nomor 23 tentang Pemerintahan Daerah pasal 255 ayat 1, yang menjadi urusan wajib setiap pemerintah provinsi dan daerah.

Ia mengatakan, memberikan perlindungan terhadap ketenteraman dan ketertiban masyarakat tersebut merupakan peran strategis Satpol PP dan Satlinmas.

"Urusan tersebut merupakan pelayanan dasar yang menjadi urusan wajib pemerintah daerah dan sejajar dengan lima urusan wajib lainnya, yakni, pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, tata ruang, perumahan rakyat, permukiman dan urusan sosial," katanya.

Konsekuensi logisnya, lanjut dia, dalam memenuhi urusan wajib menciptakan ketenteraman, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat itu, tentu membutuhkan organisasi pelaksana yang memenuhi standar pelayanan minimal.

Ia menyebutkan, dalam tatanan pengelolaan pemerintah daerah, bisa dikatakan organisasi Satpol PP dan Satlinmas adalah "Tangan Kanan" Kepala Daerah dalam menggerakkan pembangunan.

"Karena tanpa adanya ketertiban dan ketenteraman bagi masyarakat, mustahil sebuah proses pembangunan bisa dilaksanakan," katanya.

Untuk itu, tambahnya, pada kesempatan ini ditegaskan bahwa insitusi Satpol PP dan Satlinmas adalah organisasi penting dan stategis yang harus mendapat perhatian dari pemerintah daerah.

"Tanpa dukungan dan perhatian bagi institusi ini, maka hasil yang dicapai tidak akan maksimal," katanya. (Han)