Sultan Bersama Walikota Tinjau ABA dan Malioboro
Selasa (5/4/2016), Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X dengan didampingi Wali Kota Yogyakarta H. Haryadi Suyuti mengunjungi Taman Parkir Abu Bakar Ali (ABA) dan kawasan Malioboro pasca penataan ulang.
Sultan berharap investasi yang besar dengan pembangunan ABA ini bisa memberi manfaat bagi pengelola dan juga bagi Pemkot Yogyakarta.
"Pemprov DIY hanya membantu, semoga investasi yang besar ini masyarakat menjadi lebih tertib, pengelola parkir juga lebih sejahtera, pemerintah juga diuntungkan dengan pendapatan retribusi dari parkir ini," tuturnya.
Sementara itu Walikota meminta para juru parkir agar segera menata diri dalam dua bulan ke depan agar membentuk suatu wadah semacam koperasi. Dengan dibentuknya koperasi diharapkan dapat memutar roda perekonomian para juru parkir.
"Nanti akan segera dirembuk untuk pendirian koperasi, kita dari Pemkot akan membantu," jelasnya.
Hingga saat ini, belum ada kepastian tarif yang akan dibebankan pada para pengguna parkir di area tersebut.
"Masalah teknis yang lain-lain nanti biar diatur Pak Walikota, termasuk berapa tarif yang ditentukan untuk parkir," katanya.
Selain melihat langsung lokasi tempat relokasi parkir Malioboro tersebut, Sultan dan rombongan juga melihat persiapan penataan ulang trotoar di sisi timur Jl. Malioboro. Di kawasan tersebut akan ditata ulang menjadi kawasan pedestrian atau khusus pejalan kaki. Kawasan pedestrian ini akan dipercantik dengan street furniture dan kursi-kursi kayu untuk tempat duduk. (cok)