Jogja-Dalian Rintis Kerjasama Di Berbagai Bidang

Kota Yogyakarta dengan Kota Dalian , Cina merintis kerjasama di berbagai bidang, yakni pariwisata, kebudayaan, pendidikan, serta perdagangan dan industri. Dikatakan oleh Liu Fang selaku Kepala Dinas Hubungan Luar Negeri Daliang, antara Yogyakarta dan Dailan memiliki banyak kesamaan, di antaranya adalah majunya sektor pariwisata, kesenian dan kebudayaan, serta pendidikan di antara kedua kota tersebut.

“Saat ini kami sudah memiliki hubungan kota sahabat dengan sembilan kota di berbagai negara seperti Jepang, Amerika, Inggris, Perancis, Jerman, Thailand dan kami bersemangat sekali untuk dapat menjalin hubungan dengan Yogyakarta karena kami melihat banyaknya kemiripan di antara Yogyakarta dengan Dalian. Harapannya kedua kota ini bisa saling melengkapi” Jelas Liu Fang ketika melakukan audiensi dengan Pemerintah Kota Yogyakarta, Rabu (14/12) siang di Ruang Kerja Walikota.

Sementara itu, Wakil Kepala Biro Pariwisata Dalian, Wang Wen Yong menuturkan, kerjasama antara kedua kota dapat dimulai dari kerjasama  di bidang pariwisata. Pihaknya menjelaskan, saat ini masih sedikit wisatawan asal Dailan yang mengunjungi Indonesia, khususnya Yogyakarta begitu pula sebaliknya sehingga perlu adanya komunikasi yang lebih intens antara kedua kota untuk saling mempromosikan pariwisata masing-masing.

“Kami memiliki berbagai festival tingkat internasional setiap tahunnya, seperti Dalian Chinese Scholartree Blossom Affairs yang disertai oleh Pekan Budaya dan Wisata Internasional di Bulan Mei, kami mengundang Kota Yogyakarta untuk turut hadir dalam festival tersebut untuk mempromosikan berbagai potensinya, baik pariwisata maupun kerajinan. Dari situ kami berharap Yogyakarta makin dikenal sehingga bisa menjadi destinasi wisata bagi warga masyarakat Dalian” Imbuh Wang Wen Yong

Lebih lanjut, Wang juga menyebutkan pendidikan sebagai salah satu sektor yang berpotensi menjadi subyek kerjasama antara kedua kota. Wang menyebutkan, terdapat tak kurang 30 perguruan tinggi di Dalian, hal tersebut semakin menegaskan kesamaan antara Dalian dengan Yogyakarta.

“Kami berharap ada juga kerjasama lebih lanjut di bidang pendidikan melalui pertukaran pelajar atau mahasiswa” Katanya.  

Kerjasama antara kedua kota ini sendiri dimulai dengan pendantanganan Letter of Intent (LoI) oleh Liu Fang dan Asisten Sekretaris Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Yogyakarta, Aman Yuriadijaya. Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Yogyakarta, Sulistyo, menyambut baik rencana kerjasama tersebut dan berharap  nantinya kerjasama antara Yogyakarta dan Dalian dapat berdampak positif bagi kedua kota.

“Saat ini kita baru saja memulai kerjasama, ke depannya nanti akan kita lihat hal apa saja yang bisa dikerjasamakan sehingga nanti dari kita bisa melakukan upaya-upaya peningkatan wisata, perdagangan, industri,  pendidkan dan kerjasama ini nantinya semoga bisa menguntukan kedua belah pihak. Penandatangan LoI ini kita jadikan sebagai dasar untuk langkah selanjutnya” Pungkas Sulistyo.

Dalian sendiri merupakan sebuah Kota yang secara administratif terletak di Propinsi Liaoning dan menjadi kota terbesar kedua di Propinsi tersebut setelah Shenyang. Seperti Yogyakarta, Kota dengan penduduk sekitar 7 juta jiwa ini juga tersohor dengan pariwisatanya, baik melalui obyek wisata budaya dan sejarah maupun berbagai festival tingkat internasional. (ams)