Peningkatan Kapasitas Kelembagaan TP-PKK Kecamatan Pakualaman

Pemerintah Kota Yogyakarta melalui Kecamatan Pakualaman mengadakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK). Kegiatan berbentuk sosialisasi ini dilaksanakan di Pendopo Samiaji Kecamatan Pakualaman, selasa (21/3).

Kegiatan ini bertujuan untuk  menguatkan sekaligus meningkatkan kelembagaan PKK dan Pemberdayaan Anggota PKK, selain itu juga untuk merealisasikan tertib administrasi bagi anggota PKK.

Acar ini dihadiri kurang lebih 56 anggota PKK, terdiri dari PKK RW se-Kecamatan Pakualaman, PKK Kelurahan, dan PKK Kecamatan Pakualaman.

Dalam sambutannya, Ketua TP-PKK Kecamatan Pakualaman, Mawang Tri Astuti, mengajak ibu-ibu untuk semakin meningkatkan semangat dan peran serta dalam kegiatan PKK. Selain itu, selalu mengikuti perkembangan PKK, baik dalam kegiatan maupun administrasi.

“PKK merupakan lembaga masyarakat yang sangat dekat dengan masyarakat di semua umur. Diharapkan dapat berperan aktif dalam mendukung program PUP Pendewasaan Usia Perkawinan,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris TP-PKK Kota Yogyakarta, Sri Jumiati, dalam arahanya menuturkan, pada 6 April 2016, telah disahkan Keputusan Ketua Umum TP-PKK tentang Hasil Rakernas VII PKK Tahun 2015.

“Diharapkan anggota PKK Kecamatan Pakualaman bisa melaksanakan hasil Rakernas tersebut ,” ujar Sri. Ia menjelaskan, masa bakti PKK adalah selama lima tahun. Untuk periode sekarang, berakhir hingga 2018.

“Untuk pengaderan, diharapkan merangkul ibu-ibu muda agar berperan aktif dalam kepengurusan PKK dan maksimal perombakan pengurus lama sebesar 50 persen. Dan untuk masa bakti Ketua TP-PKK RT dan RW menyesuaikan masa bakti RT dan RW selama 3 tahun. Untuk masa bakti Ketua TP-PKK Kelurahan dan Kecamatan menyesuaikan masa jabatan Lurah dan Camat,” paparnya.

Untuk tahun 2017, sambungnya, lomba administrasi PKK akan dilaksanakan akhir Bulan Mei.

“Lomba kelurahan juga dilaksanakan bulan Mei. Masing-masing kecamatan mengirimkan 1 kelurahan yang akan dinilai secara administratif dan akan dipilih 4 nominasi yang akan ditinjau lokasinya. Mohon untuk semua kegiatan dapat diadministrasikan,” tutup Sri. (Hardiana Pratiwi/Kecamatan Pakualaman)