Kunjungi Posko Lebaran 2017, Wakil Walikota Tawarkan Pengunjung Manfaatkan Suasana Kota Jogja Untuk Berselfi
Wakil Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, didampingi Ketua DPRD, Kepala Kejaksaan Negeri, Sekda dan Asisten Sekda serta para pejabat di lingkungan Pemkot Yogyakarta mengunjungi Pos Pengamanan Lebaran “Ramadnya” yang berada di enam titik di Kota Yogyakarta, Kamis, (22/06/2017) siang. Keenam titik yang dikunjungi adalah Pos Tugu Pal Putih, Stasiun Lempuyangan, Pos Teteg (Selatan Rel Kereta), Pos Gejayan, Pos Bonbin Gembira Loka dan Pos Stasiun Tugu Yogyakata.
Wakil Walikota mengatakan kunjungan mereka ke Pos Pengamanan itu untuk memberikan dukungan moral kepada para petugas dalam memberi pelayanan kepada para pengunjung. Wakil Walikota dan rombongan juga ingin memantau secara langsung kesibukan arus mudik pengunjung dari luar yang memasuki kota Yogyakarta. Menurut Heroe, berdasarkan laporan petugas di lapangan, volume arus lalu lintas kendaraan yang memasuki kota Yogyakarta sudah mulai mengalami peningkatan, dan diperkirakan mencapai puncaknya pada H-2 Lebaran nanti.
Di Posko Stasiun Lempuyangan, Wakil Walikota sempat menyapa para penumpang yang baru datang ke Yogyakarta melalui siaran langsung dari salah satu stasiun Radio milik pemerintah. Heroe mengucapkan selamat datang di Kota Yogyakarta. Dia mengajak para pengunjung untuk menikmati suasana Kota Yogyakarta untuk melepas rindu dan bernostalgia di kota budaya ini. “ Selamat datang saya ucapkan kepada para pengunjung yang baru saja datang di Yogyakarta. Selamat menikmati suasana kota Yogyakarta. Selamat menikmati suasana Malioboro yang sekarang ini. Selamat bertemu kembali dengan sanak keluarga di Yogyakarta,” sapa Heroe.
Heroe juga menawarkan kepada para pengunjung yang senang berfoto “selfie” untuk memanfaatkan suasana kota Yogyakarta sebagai objek untuk berselfi ria. “ Yang senang selfi, gunakan dengan sebaik mungkin untuk berfoto sepuas puasnya. Banyak tempat yang bisa anda gunakan untuk berselfi. Ada Malioboro, ada Tugu, ada Kraton, ada Taman sari. Silakan berfoto selfi sepuasnya." Ajak Heroe.
Tidak lupa Heroe mengajak pengunjung yang senang foto selfi untuk tetap menjaga ketertiban, keamanan, dan kenyamanan orang lain. Dirinya mencontohkan apabila berfoto di kawasan Tugu Pal Putih Yogyakarta, agar pengunjung memperhatikan pengguna jalan lain yang sedang lewat di tempat itu. Mengingat kawasan Tugu merupakan kawasan yang banyak diminati pengunjung untuk berfoto. Di sisi lain jalan sekitar Tugu termasuk jalan yang selalu padat dilalui kendaraan. “ Boleh berselfi dan berfoto namun hati hati agar tidak terjadi kecelakaan bagi dirinya atau orang lain. Mengingat jalannya sempit dan lalu lintasnya ramai,” pesan Heroe.
Heroe menambahkan untuk mmeberikan kenyamanan kepada pengunjung Pemerintah Kota Yogyakarta bekerjasama dengan lintas Instansi seperti Kepolisian, TNI dan komunitas pengamanan masyarakat telah mendirikan banyak Posko pelayanan. Diharapkan dengan banyaknya posko ini dapat membantu memberikan kenyamanan kepada pemudik yang datang ke kota Yogyakarta. Selain itu juga, untuk memberikan informasi arus lalu lintas dan titik kemacetan kepada pemudik Pemkot dan Tim pengamanan telah menyediakan SMS Blasting dan mengakses WIFI grtais di beberapa titik strategis di kawasan Malioboro.
Di sela sela kunjungannya Heroe memberikan bingkisan lebaran kepada para petugas yang berjaga. (@mix)