Paguyuban Warga Sabtu Pahingan Gelar Jalan Sehat, Wakil Walikota Hadir Bersama Warga
Ratusan Warga Rukun Tetangga (RT) 37 dan 38, Rukun Warga (RW)09 kelurahan Patehan yang tergabung dalam Paguyuban Sabtu Pahingan, menggelar acara jalan sehat, pada Minngu, (20/08/2017) pagi. Acara jalan sehat ini dihadiri oleh Wakil Walikota Yogyakarta Drs. Heroe Poerwadi,MA. Uniknya, semua warga mengenakan kostum kaos lukis karya mereka sendiri.
Wakil Walikota Yogyakarta mengapresiasi kegiatan jalan sehat yang digagas oleh warga itu. Dirinya berharap kegiatan ini dapat memberikan nilai positip bagi masyarakat. Heroe berpesan agar nilai kebersamaan, dan budaya gotong royong yang menjadi kekuatan masyarakat dalam membangun bangsa dan negara tetap terus dilestarikan.
Heroe berpesan agar warga saling menghormati satu dengan lainnya, menjaga ketertiban dan keamanan dan menyiptakan kerukunan antara sesama warga. Dirinya juga berharap warga masyarakat bersama pemerintah Kota Yogyakarta menyukseskan pembangunan di kota Yogyakarta.
Sementara itu penggas jalan sehat Sutantio Triharsono yang juga ketua RT.37 mengatakan kegiatan jalan sehat merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan Paguyuban Sabtu Pahingan untuk memperingati hari kemerdekaan RI ke-72 tahun. Selain jalan sehat panitia juga menngelar berbagai lomba yang diikuti oleh warga setempat.
Tujuan dari kegiatan ini menurut Sutantio Triharsono adalah untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan sekaligus memupuk rasa kebersamaan diantara warga. “Kami memaknai arti kemerdekaan dengan cara kami sendiri, yakni dengan kegiatan yang selama ini kami kerjakan di masyarakat.. Salah satunya yakni melukis kaos yang lebih dikenal kaos batik lukis,”terangnya.
Dirinya menambahkan kegiatan pembuatan kaos batik lukis selama ini dikerjakan oleh para pemuda yang tergabung dalam sanggar Kalpika. Hasil karya mereka sudah banyak dikoleksi oleh para wisatawan dari dalam dan luar negeri. Selain sanggar Kalpika warga masyarakat di sekitarnya banyak menggeluti usaha yang sangat potensial mendatangkan nilai ekonomi ini.
Sutantio mengatakan kaos yang dipakai warga dalam jalam sehat juga merupakan hasil karya sanggar Kalpika dan warga. Untuk tahun ini 2017 yang juga tahun ketiga digelarnya jalan sehat ini seragam yang dikenakan warga dominan brwarna hitam dan dilukis dengan banyak variasi warna cerah. Jalan sehat mengambil rute mengitari kampung Taman Sari. Jalan sehat menyiapkan hadiah hiburan yang sangat menarik satu diantaranya Sepeda lipat (Seli) pemberian Wakil Walikota Yogyakarta, sebagai hadiah utama.
Hadir pada acara ini Sekretaris amat Kraton Widodo. Plt Lurah Patehan Ngajemi, ketua LPMK Patehan Sutaryoko, ketua RW dan Ketaua RT 37 dan 38. (@mix)