Dukung UMKM Di Kota Yogya Dengan Festival Go-Food
Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi membuka secara resmi GO-FOOD Festival di Kampung Tugu, Yogyakarta, Senin (30/7) sore. GO-FOOD Festival ini hadir dengan konsep foodcourt yang dikombinasikan dengan kuliner dan entertainment. Sehingga memudahkan konsumen untuk menikmati beragam merchant populer di GO-FOOD secara offline. Festival ini pun akan hadir selama satu tahun kedepan dengan menghadirkan 30 merchant mitra Go-Food populer.
Pada kesempatan tersebut, Wawali mengungkapkan jika kehadiran layanan pesan antar makanan seperti Go-Food tak hanya menguntungkan bagi konsumen, tapi juga para pemilik restoran dan para supplier mereka.
“Banyak cerita menarik tentang usaha rumahan yang sukses berkat Go-Food. Ada orang yang pintar masak tapi tidak punya restoran akhirnya tetap bisa menjalankan usahanya karena Go-Food. Tidak hanya itu, supplier bahan baku makanan pun ikut merasakan dampak positifnya” katanya di lokasi
Ia pun sangat menyambut baik kegiatan Festival Go Food ini yang diharapkan dapat menjadi referensi masyarakat dalam menikmati aneka sajian kuliner. Selain itu, katanya, melalui ajang ini pelaku UMKM dapat merambah pangsa pasar yang lebih luas tanpa harus bermodal besar.
Di Kota Yogya sendiri terdapat lebih dari 4.000 UMKM, dan pada dan tahun ini, Wawali menargetkan ada sekitar 1.000 UMKM di bidang kuliner yang telah mempunyai sertifikat Produk Industri Rumah Tangga (PIRT).
"Kedepan saya berharap kehadiran Go-Jek dapat diselaraskan dengan predikat Yogyakarta sebagai Kota Pendidikan sekaligus Kota Pariwisata Berbasis Budaya" katanya
Sementara itu, Brata Santoso, VP Operation and Business Development GO-FOOD Festival menuturkan Sengaja memilih lokasi di Kampung Tugu Yogyakarta karena lokasinya yang strategis di tengah kota sehingga memudahkan akses para konsumen sekaligus dapat dimanfaatkan untuk menggelar berbagai kegiatan, mulai dari workshop, pertunjukan hingga berolahraga bersama.
"Kami menghadirkan Go-Food Festival dimana para UMKM yang menjadi mitra kami bisa punya cabang di Go-Food Festival tanpa perlu menyiapkan dana besar untuk sewa tempat dan peralatan, para mitra cukup menyediakan tukang masak dan bahan makanan, nantinya Go-Food yang menyediakan tempat dan peralatan," katanya. (Han)