Kunjungan Pemkot Denpasar Ke Pemkot Yogyakarta

Yogyakarta sebagai kota wisata selalu menawarkan tempat wisata yang menarik bagi wisatawan untuk berkunjung. Salah satunya adalah Taman Pintar yang menjadi tempat wisata edukasi. Wisata yang dilengkapi berbagai fasilitas alat peraga dan edukasi ini berada di Jalan Panembahan Kota Yogyakarta.

Daya tarik tersebut membuat berbagai pihak tertarik untuk berkunjung dan belajar ke Yogyakarta. Ini yang dilakukan Pemkot Denpasar bersama awak media, berkunjung ke Pemkot Yogya  bertempat di Gedung Yudhistira, Komplek Balai Kota.

Rombongan yang dipimpin oleh Asisten Pemerintahan Kota Denpasar, I Made Toya mengatakan sebelumnya Pemkot Denpasar juga pernah berkunjung ke Kota Yogyakarta.

“Sebelumnya kami pernah berkunjung, tetapi saat itu kami berkunjung ke keluruhan untuk mengetahui mengenai PPTK yang ada di keluruhan”. Ungkapnya

Dalam kunjungan ini, Pemkot Denpasar mengajak awak media untuk berkunjung sekaligus belajar mengenai tempat wisata yang ada di Yogyakarta.

“Pada kunjungan kali ini, Pemkot Denpasar mengajak awak media untuk dapat belajar dan berbagi dengan Pemkot Yogya tentang pengelolaan tempat wisata hingga hubungannya dengan media”. Imbuhnya

Sementara itu, Staf Ahli Pemerintah Kota Yogyakarta, Tri Widiyanto, menerima baik kunjungan Pemkot Denpasar bersama Awak Media. Ia menyampaikan sebagai kota wisata, Yogyakarta terus berbenah untuk terus dapat menarik wisatawan datang ke Yogya.

“Taman Pintar menjadi salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi. Pada tahun 2017, Pengunjung Taman Pintar mencapai 1 juta  pengunjung”. Ungkapnya

Pencapaian tersebut diimbangi dengan kelengkapan fasilitas yang ada di Taman Pintar. Serta hubungan baik dengan media yang membantu  memperkenalkan Taman Pintar.

“Di Taman Pintar terdapat 54 zona dengan kurang lebih 100.000 alat peraga yang tersedia. Relasi baik dengan media membuat Taman Pintar banyak di ketahui banyak orang. Sehingga, tertarik untuk berkunjung”. Imbuhnya.

Di akhir sambutannya, ia  mengajak, jajaran OPD Pemkot Denpasar dan awak media berkunjung ke Taman Pintar untuk melihat secara langsung, lokasi serta berbagai fasilitas alat peraga dan edukasi yang dimiliki.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemberian cinderamata oleh Pemkot Yogya dan Pemkot Denpasar. Kemudian dilanjutkan dengan diskusi dari masing-masing OPD yang telah hadir. Adapun OPD Pemkot Yogya yang hadir adalah Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian, Pengelola Taman Pintar serta OPD lainnya. (Hes/Fai)