Sambut Ramadhan, Baznas Gelar Madrasah Manajemen Ramadhan 1440

Pemerintah Kota melalui Baznas bekerjasama dengan Dewan Majelis Islami Kota Yogyakarta gelar Madrasah Manajemen Ramadhan 1440 bagi Takmir Masjid se-Kota Yogyakarta di Ruang Pertemuan Islamic Center, Majid Universitas Ahmad Dahlan, Minggu (17/3).

Masjid merupakan pusat aktifitas baik dalam kegiatan ibadah ataupun kegiatan umum. Oleh sebab itu Masjid juga berfungsi sebagai tempat strategis dalam membina dan menggerakan sumber  daya manusia yang berkualitas.

Kegiatan ini di bagi dua hari yakni tanggal 17 Maret 2019 yang digelar di Masjid UAD dan pada tanggal 24 Maret 2019 di Ruang Bima Balaikota Yogyakarta. Pada kesempatan kali ini materi yang di peroleh Takmir yaitu Tata Kelola Masjid, Merancang Program Sosial, dan Program Kerja. Takmir Masjid diberikan buku pedoman serta buku khusus dalam mengelola masjid dan organisasinya.

Selain itu, Masjid tidak hanya berfungsi sebagai sarana ibadah tetapi juga dapat dijadikan sebagai sarana dakwah dan pusat informasi Islam, pendidikan dan pembinaan, pengembangan ekonomi umat, seni dan budaya Islam dan kegiatan sosial lainnya.

Ketua Baznas Kota Yogyakarta, Samsu Ashari mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menjadikan fungsi  masjid lebih dioptimalkan lagi. “Tujuannya agar masjid dapat mengoptimalkan fungsinya lebih professional dalam manajemen mandiri” ungkapnya.

Dewan Masjid Indonesia, Fathonisiroz mengatkan, diharapkan dalam beberapa materi yang akan di paparkan oleh narasumber memberikan dampak positif untuk menjadikan masjid lebih berkualitas.

“Kita berharap dalam pelaksanaan ini memberikan persiapan kepada semua Takmir di Kota Yogyakarta agar setiap Masjid lebih maju dan berkualitas” katanya.

Staf Ahli Walikota Bagian Umum, Tri Widayanto mengatakan, Sebagai pengelola sekaligus penggerak kegiatan di masjid, para pengurus dan takmir harus mampu menciptakan organisasi yang modern serta melaksanakan manajemen yang profesional dan kreatif, baik dari sisi kegiatan maupun dari segi pendanaan.

“Kami berharap, forum kegiatan pada hari ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para peserta untuk menggali sebanyak-banyaknya informasi yang bermanfaat bagi pengembangan masjid di Kota Yogyakarta” ungkapnya.

Beliau menambahkan, perencanaan program kegiatan yang terencana dapat berjalan dengan baik, dan diharapkan dapat meningkatkan antusiasme warga untuk memakmurkan masjid di wilayahnya.

“Dengan perencanaan program kegiatan yang terencana dengan baik, diharapkan dapat meningkatkan antusiasme warga untuk memakmurkan masjid dan turut berperan aktif dalam kegiatan yang diselenggarakan selama bulan Ramadhan dan setelahnya. sehingga  manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh warga baik yang Muslim maupun non Muslim” ungkapnya.

Melalui forum ini Pemerintah Kota Yogyakarta mengapreasiasi kepada BAZNAS Kota Yogyakarta dan DMI Kota Yogyakarta yang telah menyelenggarakan kegiatan pada hari ini dengan menghadirkan narasumber yang kompeten dan mampu menjawab kebutuhan terkait tentang manajemen organisasi masjid dan tata kelola keuangan masjid.

Dengan adanya kegiatan ini, pengelolaan masjid di Kota Yogyakarta diharapkan lebih professional, mandiri dan makmur, sehingga mampu memberikan pelayanan terbaik bagi jamaahnya. (Hes)