Pastikan Berjalan Lancar, Walikota Pantau Langsung UN
Guna memastikan pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTS berjalan dengan baik, Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti, melakukan peninjauan lansung pelaksanaan UN tersebut di SMP Negeri 9 Yogyakarta.
Dalam kunjungannya di hari ketempat UNBK tersebut, proses ujian berjalan dengan baik.
“Kami melakukan kunjungan ke beberapa sekolah untuk melihat secara langsung pelaksanaan UN dan semua sekolah tidak ada yang mengalami kendala di hari pertama pelaksanaan UN,” tandas Walikota di sela sela pantauannya, Kamis (25/4/2019).
Ia mengimbau kepada para guru pengawas untuk tidak memberikan ketegangan kepada para siswa yang mengikuti ujian.
“Saya harap para pengawas melaksanakan tugas dengan penuh integritas dan tanggung jawab, tapi jangan buat anak-anak jadi panik. Tetap mengawasi dalam kerangka melayani. Saya harap kehadiran pengawas di tengah anak-anak saat ujian bisa membuat mereka jadi lebih percaya diri," tuturnya.
Ia berpesan agar siswa dapat mengerjakan soal dengan percaya diri dan tidak percaya pada bocoran jawaban UN.
"Anak-anak harus konsentrasi mengerjakan soal untuk mendapatkan hasil terbaik, harus percaya diri, jangan percaya dengan bocoran jawaban, dan tidak lupa untuk berdoa agar kalian dapat mengisi jawaban dengan lancar," katanya.
Selain melakukan monitoring, kehadirannya kali ini sekaligus untuk memberikan semangat dan motivasi para peserta. Dengan begitu pihaknya pun optimis UNBK di Kota Yogya bisa berjalan dengan lancar. (Han)